Padang Pariaman Kembali Dinominasikan sebagai Kabupaten Terinformatif dalam Visitasi Keterbukaan Informasi

×

Padang Pariaman Kembali Dinominasikan sebagai Kabupaten Terinformatif dalam Visitasi Keterbukaan Informasi

Bagikan berita
Padang Pariaman Kembali Dinominasikan sebagai Kabupaten Terinformatif dalam Visitasi Keterbukaan Informasi
Padang Pariaman Kembali Dinominasikan sebagai Kabupaten Terinformatif dalam Visitasi Keterbukaan Informasi

KONGKRIT.COM - Plt. Bupati Padang Pariaman, Drs. Rahmang, MM bersama Kepala Dinas Kominfo Zahirman dan jajaran, menyambut tim verifikasi faktual untuk penilaian keterbukaan informasi publik kategori Pemerintah Daerah tahun 2024.

Kegiatan tersebut berlangsung di ruang Bupati Padang Pariaman, IKK Parit Malintang, Kamis (14/11/2024).

Bupati Rahmang mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Komisi Informasi Sumbar yang menilai Kabupaten Padang Pariaman layak divisitasi sebagai badan publik terinformatif.

"Komitmen kami jelas, membangun pemerintahan transparan dan akuntabel dengan memberikan informasi secara luas dan tuntas,” ujarnya.

“Bahkan informasi seperti gaji Bupati dan Wakil Bupati kami publikasikan," timpal Rahmang.

Ia juga menekankan bahwa komitmen keterbukaan ini diterapkan mulai dari Pemerintah Daerah hingga tingkat nagari.

"Kami bahkan menjadi percontohan nasional, dengan Nagari III Koto Aur Malintang dinobatkan sebagai nagari terinformatif di tingkat nasional," lanjutnya.

Rahmang berharap visitasi ini memberi masukan untuk peningkatan pelayanan, dengan harapan Padang Pariaman kembali meraih predikat Kabupaten Terinformatif di Sumbar.

Tim visitasi, dipimpin Ketua Komisi Informasi Sumbar Musfi Yendra dan didampingi Komisioner Idham Fadhil, Reza, dan Rizki, menjelaskan bahwa monitoring ini bertujuan mengevaluasi kepatuhan badan publik dalam keterbukaan informasi sesuai amanah undang-undang.

"Monitoring ini bukan perlombaan, namun menilai sejauh mana komitmen keterbukaan yang diterapkan oleh badan publik," ujar Musfi.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini