"Ini adalah perjuangan besar, bentuk jihad dalam menuntut ilmu. Jaga diri, jangan dekati hal-hal yang tidak diridhai Allah SWT, dan terus tingkatkan iman serta ilmu pengetahuan," pesannya.
Zul Elfian juga mengingatkan para mahasiswa untuk menjaga kesehatan, karena Pemko Solok dan orang tua mereka berharap mereka bisa kembali dengan prestasi yang membanggakan.
"Kami berharap kalian kembali sebagai ulama dan tokoh yang dirahmati, siap membangun Kota Solok dan Indonesia ke depan," tuturnya.
Sebelumnya, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Solok, Feri Hendria, melaporkan bahwa sebelum keberangkatan, para mahasiswa ini telah mengikuti program bimbingan studi yang bekerja sama dengan PT. Markaz Mehira Indonesia.
Tujuan dari bimbingan ini adalah untuk mempersiapkan mereka agar dapat mengikuti seleksi perguruan tinggi di Timur Tengah dengan baik dan lulus di kampus yang diinginkan."Alhamdulillah, hari ini kami bisa melepas sembilan mahasiswa ini secara resmi. Semoga mereka sukses dan menjadi kebanggaan Kota Solok," kata Feri Hendria.
Pelepasan ini turut dihadiri oleh Asisten I Sekda Kota Solok, Nova Elfino, serta para orang tua mahasiswa dan sejumlah pejabat Pemkot Solok lainnya.
Editor : Zaitun Ul Husna