Bimtek Leadership Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Solok

×

Bimtek Leadership Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Solok

Bagikan berita
Bimtek Leadership Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Solok
Bimtek Leadership Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Solok

“Kami berharap, melalui pemaparan dari para narasumber, para peserta dapat termotivasi dan memiliki komitmen yang lebih kuat untuk terus bekerja dengan semangat dalam membangun Kabupaten Solok," ungkap Afrialdi.

Sekretaris Daerah Kabupaten Solok, Medison, dalam sambutannya menegaskan pentingnya kegiatan ini untuk memperkuat komitmen dan kolaborasi antara seluruh ASN di Kabupaten Solok.

"Bimtek Leadership ini tidak hanya tentang meningkatkan keterampilan dalam memimpin, tetapi juga memperkuat kebersamaan kita sebagai aparatur pemerintah,” ujar Sekda Kabupaten Solok itu.

“Kita harus terus bekerja sama untuk memajukan Kabupaten Solok," tambahnya.

Ia juga memberikan apresiasi kepada seluruh peserta atas capaian-capaian yang telah diraih selama ini.

"Berkat kerja keras dan dedikasi kita bersama, berbagai indikator pemerintahan di Kabupaten Solok telah menunjukkan hasil yang sangat positif.”

“Mari kita jaga dan tingkatkan prestasi ini, agar Kabupaten Solok semakin maju dan berkembang," lanjut Medison.

Lebih lanjut, Medison mengingatkan agar ASN Kabupaten Solok tidak terpengaruh oleh isu-isu politik yang dapat mengganggu fokus kerja.

"Di luar sana, prestasi kita mungkin belum banyak terlihat karena terkadang tertutup oleh isu politik. Namun, kita harus tetap fokus dan menjaga profesionalisme dalam menjalankan tugas," tegasnya.

Medison juga menyoroti sejumlah program unggulan yang telah dianggarkan dalam APBD Kabupaten Solok untuk tahun 2025.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini