Destinasi Wisata Puncak B29, Tempat Sempurna untuk Menyaksikan Sunrise dan Sunset di Jawa Timur

×

Destinasi Wisata Puncak B29, Tempat Sempurna untuk Menyaksikan Sunrise dan Sunset di Jawa Timur

Bagikan berita
Destinasi Wisata Puncak B29, Tempat Sempurna untuk Menyaksikan Sunrise dan Sunset di Jawa Timur
Destinasi Wisata Puncak B29, Tempat Sempurna untuk Menyaksikan Sunrise dan Sunset di Jawa Timur

Selain itu, selama perjalanan, sobat akan bertemu dengan rumah-rumah warga.

Dikarenakan letaknya di lereng pegunungan, warga disini rata-rata adalah petani ya sobat.

Bagi sobat yang tidak ada kendaraan, jangan khawatir. Disini sobat dapat menggunakan jasa ojek dengan tarifnya yang cukup terjangkau yakni sekitar Rp50 ribu hingga Rp100 ribu. Jika sobat dapat melakukan tawar-menawar, maka sobat akan dapat harga yang tentu lebih murah.

3. Destinasi Akhir: Puncak B29

Setelah melewati rute yang panjang, sobat akan disambut oleh Puncak B29 dengan panorama yang menakjubkan dan pemandangan pasir Bromo dan Gunung Semeru yang luar biasa.

Di pintu gerbang Puncak B29 ini, sobat akan diarahkan ke pintu tiket masuk dengan biaya untuk wisatawan lokal maupun mancanegara sebesar Rp5 ribu di hari biasa dan hari libur.

Dengan pemandangannya yang menakjubkan, waktu terbaik bagi sobat yang ingin berfoto dan menikmati suasana disini ialah saat pagi saat sunrise mulai muncul. Selain itu, saat sore hari untuk menikmati sunset diatas awan.

Bukan hanya menikmati sunset dan sunrisenya, sobat juga dapat berkemah atau camping di area yang sudah disediakan.

Rasakan sensasi bermalam di Puncak B29, dengan hamparan lautan bintang dan bulan di atas langit.

4. Petualangan ke Bukit Cinta

Selain pemandangan yang ditawarkan oleh Puncak B29, sobat juga akan disuguhkan dengan pesona Bukit Cinta.

Pemandangan spektakuler di Bukit Cinta berupa hamparan Kaldera Gunung Bromo dan tiga gunung yaitu, Gunung Batok, Gunung Semeru, dan Gunung Lamongan.

Editor : Herawati Elnur
Sumber : sultoni irsyah
Bagikan

Berita Terkait
Terkini