Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96, Pj Wali Kota Payakumbuh Tekankan Peran Pemuda dalam Pembangunan

×

Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96, Pj Wali Kota Payakumbuh Tekankan Peran Pemuda dalam Pembangunan

Bagikan berita
Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96, Pj Wali Kota Payakumbuh Tekankan Peran Pemuda dalam Pembangunan
Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96, Pj Wali Kota Payakumbuh Tekankan Peran Pemuda dalam Pembangunan

"Sinergi antara pemerintah pusat, daerah, masyarakat, dan sektor industri sangat dibutuhkan untuk mendorong kemajuan pemuda yang lebih inklusif dan berdaya saing," jelasnya.

Dengan tema tahun ini, “Maju Bersama Indonesia Raya,” Suprayitno menegaskan pentingnya kebijakan dan program yang mendukung pengembangan potensi pemuda di daerah.

Ia juga mengajak pemerintah daerah untuk lebih aktif dalam menyusun kebijakan layanan kepemudaan yang berkelanjutan.

"Pemuda adalah pemilik masa depan, dan pemerintah daerah memiliki peran krusial dalam memberikan pelayanan dan kesempatan yang dapat menumbuhkan kreativitas dan inovasi pemuda Indonesia," tambah Suprayitno.

Pada kesempatan tersebut, Pemerintah Kota Payakumbuh juga memberikan penghargaan kepada pemuda-pemudi berprestasi yang telah mengharumkan nama Kota Payakumbuh di kancah nasional maupun internasional.

Penghargaan tersebut diberikan kepada Putri Aulia Azzahra, Juara 1 Seleksi Nasional Pertukaran Pemuda Antarnegara yang akan mewakili Sumatera Barat dalam program pertukaran pemuda Indonesia-Australia 2024.

Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada Jordi Ansyah R, Juara 1 di Paragliding Accuracy World Cup (PGAWC) di Lombok, Abdurrahman Hidayat, Juara 1 AFA/Asian League di Lombok, Nurhakim, Juara III AFA/Asian League di Lombok, dan Zahratus Syifa, Juara 1 Southeast Asian Karate Federation Championships di Bangkok, Thailand.

Penghargaan juga diserahkan kepada 11 anggota Tim Gala Siswa Indonesia (GSI) Kota Payakumbuh yang telah berlaga di tingkat nasional.

Upacara diakhiri dengan penghormatan bagi para pemuda yang telah menunjukkan bakti dan prestasi untuk mengharumkan Kota Payakumbuh.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini