Antusias Warga Belajar di PKBM MAJU BERSAMA Meski Tantangan Belajar Dasar Masih Tinggi

×

Antusias Warga Belajar di PKBM MAJU BERSAMA Meski Tantangan Belajar Dasar Masih Tinggi

Bagikan berita
Antusias Warga Belajar di PKBM MAJU BERSAMA Meski Tantangan Belajar Dasar Masih Tinggi
Antusias Warga Belajar di PKBM MAJU BERSAMA Meski Tantangan Belajar Dasar Masih Tinggi

KONGKRIT.COM - Suasana kelas pembelajaran terasa hidup saat seorang tutor, H. Dahllius, SE, mengajukan pertanyaan matematika dasar kepada para warga belajar di PKBM MAJU BERSAMA, Jumat, 18 Oktober 2024.

"Setengah tambah seperempat berapa?" tanya Pak Dahllius. Namun, tak seorangpun yang mampu memberikan jawaban benar.

Beragam jawaban yang salah, seperti "dua perdelapan" dan "dua per enam" menggema di ruangan, menunjukkan bahwa tantangan dalam menguasai pelajaran dasar masih cukup tinggi.

Kelas tersebut diadakan di rumah Silvi Idris, S.Pd, seorang Pengurus Daerah PKBM MAJU BERSAMA, yang berlokasi di Jorong Barang Kariang, Nagari Kamang, Kecamatan Kamang Baru, Kabupaten Sijunjung.

Para warga belajar terlihat antusias, meskipun kerap kali mereka memberi jawaban yang tidak tepat.

Keaktifan mereka dalam mengikuti sesi pembelajaran membuat para tutor semakin bersemangat mengajar.

Tim tutor yang terlibat dalam kegiatan tersebut terdiri dari H. Epi Radisman, SH, H. Dahllius, SE, Burhanuddin, S.Pd. Ing, MM, Yum Rani Aulia P, S.Pd, Resi Putri Jesni, S.Pd, Febriani Anjelika, S.Pd, dan Romi Putra, S.Pd.I.

Mereka berangkat dari Muaro Sijunjung pada hari Jumat, 18 Oktober 2024, pukul 10.50 WIB, dan tiba di lokasi pembelajaran sekitar pukul 14.00 WIB.

Meskipun perjalanan mereka sempat terhambat kemacetan di daerah Sungai Tambang hingga Kiliran Jao, hal tersebut tidak menyurutkan semangat tim untuk melanjutkan misi pendidikan.

Menurut pantauan Kongkrit.com, antusiasme para warga belajar sangat tinggi.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini