Jelang Laga Tandang, Bahrain Minta Pertandingan Melawan Indonesia Dipindahkan ke Lokasi Netral

×

Jelang Laga Tandang, Bahrain Minta Pertandingan Melawan Indonesia Dipindahkan ke Lokasi Netral

Bagikan berita
Jelang Laga Tandang, Bahrain Minta Pertandingan Melawan Indonesia Dipindahkan ke Lokasi Netral
Jelang Laga Tandang, Bahrain Minta Pertandingan Melawan Indonesia Dipindahkan ke Lokasi Netral

KONGKRIT.COM - Federasi Sepak Bola Bahrain (BFA) telah meminta kepada FIFA, dan AFC untuk memindahkan pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Indonesia ke lokasi netral.

Dilansir dari kompas.com, permintaan ini disampaikan melalui rilis resmi di akun media sosial mereka pada Rabu, 16 Oktober 2024, dan muncul setelah insiden kontroversial di pertandingan sebelumnya yang melibatkan wasit asal Oman, Amed Al-Kaf.

“Federasi akan meminta kepada AFC untuk memindahkan pertandingan dari Indonesia guna menjamin keselamatan para anggota Timnas Bahrain, yang merupakan hal utama yang harus diperhatikan,” demikian isi pernyataan resmi.

“Kami khawatir bahwa insiden-insiden terakhir dapat berdampak pada keamanan tim nasional saat tiba di Jakarta untuk laga tandang,” tambah pernyataan itu.

BFA merasa terancam jika pertandingan tetap berlangsung di Jakarta, mengingat perilaku negatif sejumlah pendukung Indonesia di media sosial yang menyasar federasi dan pemain tim nasional Bahrain setelah laga tersebut.

Timnas Bahrain dijadwalkan bertanding melawan Indonesia pada 25 Maret 2025 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Menanggapi permintaan ini, PSSI melalui Arya Sinulingga menegaskan akan mengirimkan surat ke AFC untuk mempertahankan agar pertandingan tetap diadakan di Jakarta.

Ia menekankan bahwa meskipun ada kontroversi, PSSI berkomitmen untuk menjamin keamanan dan kenyamanan tim tamu selama pertandingan.

Dalam pernyataannya, BFA mengecam tindakan suporter Indonesia yang dianggap tidak bertanggung jawab dan berbahaya.

Mereka mencatat adanya ancaman dan penghinaan yang diterima oleh anggota tim di media sosial, serta menegaskan bahwa keselamatan tim nasional Bahrain adalah prioritas utama.

Editor : MH 006
Sumber : kompas.com
Bagikan

Berita Terkait
Terkini