Peringati Milad ke-119, DPW Syarikat Islam bersama KPU Sumbar Gaungkan Pentingnya Pemilih Cerdas di Pilkada 2024

×

Peringati Milad ke-119, DPW Syarikat Islam bersama KPU Sumbar Gaungkan Pentingnya Pemilih Cerdas di Pilkada 2024

Bagikan berita
Peringati Milad ke-119, DPW Syarikat Islam bersama KPU Sumbar Gaungkan Pentingnya Pemilih Cerdas di Pilkada 2024
Peringati Milad ke-119, DPW Syarikat Islam bersama KPU Sumbar Gaungkan Pentingnya Pemilih Cerdas di Pilkada 2024

KONGKRIT.COM - Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Syarikat Islam (SI) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) mengadakan diskusi publik dalam rangka memperingati Milad ke-119 tahun.

Acara yang digelar pada Rabu, 16 Oktober 2024, di Auditorium Gubernuran Sumbar ini bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Barat.

Dengan mengusung tema "Pemilih Cerdas Kaum Syarikat Islam Sumatera Barat pada Pilkada Serentak 2024", diskusi ini telah berlangsung dengan sukses.

Mukhlis Mansyur, Ketua DPW Syarikat Islam Sumbar, menyampaikan bahwa peringatan Milad ini merupakan momen penting untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya menjadi pemilih yang cerdas dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024.

Menurutnya, masyarakat harus selektif dan bijaksana dalam menentukan pilihan, yaitu dengan mempelajari rekam jejak dan kapasitas calon pemimpin yang akan dipilih.

"Pemimpin yang ideal adalah mereka yang berkomitmen pada kebenaran dan memiliki semangat untuk memperjuangkan nilai-nilai Islam. Bagi umat Islam, memilih pemimpin yang sesuai dengan ajaran agama menjadi bagian dari upaya melanjutkan perjuangan Islam di masyarakat," kata Mukhlis.

Mukhlis juga menegaskan bahwa meski Syarikat Islam bersikap netral dan tidak mendukung pasangan calon tertentu dalam Pilkada 2024, organisasi tersebut tetap memiliki tanggung jawab untuk mencerdaskan pemilih.

Tujuannya agar pemimpin yang terpilih nanti benar-benar mampu membawa perubahan positif bagi Sumatera Barat.

Staf Ahli Gubernur Sumatera Barat, Syaiful Bahri, yang turut hadir dalam diskusi tersebut, memberikan apresiasi terhadap langkah DPW Syarikat Islam dalam menyelenggarakan kegiatan ini.

Menurutnya, pendidikan politik bagi generasi muda sangat krusial, terutama agar mereka menjadi pemilih yang cerdas dan tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang tidak akurat.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini