Polres Padang Pariaman Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Hari Ini

×

Polres Padang Pariaman Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Hari Ini

Bagikan berita
Polres Padang Pariaman Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Hari Ini
Polres Padang Pariaman Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Hari Ini

KONGKRIT.COM - Polres Padang Pariaman hari ini akan melaksanakan rekonstruksi kasus pembunuhan Nia Kurnia Sari, gadis penjual gorengan yang ditemukan tewas terkubur tanpa busana beberapa waktu lalu.

Rekonstruksi ini dilakukan untuk mencocokkan keterangan saksi dan barang bukti dengan kondisi di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Kapolres Padang Pariaman, AKBP Faisol Amir, menyampaikan bahwa seluruh persiapan teknis dan keamanan untuk pelaksanaan rekonstruksi sudah diatur dengan baik.

"Kami telah mengadakan koordinasi dengan Polda Sumbar dan Kejaksaan Negeri Pariaman. Rekonstruksi ini dapat dilaksanakan dalam dua hari ke depan, namun kami tetap fokus pada kesiapan personil dan aspek teknis," jelas Faisol Amir pada Sabtu, 5 Oktober 2024.

Rekonstruksi ini akan mencakup delapan titik TKP yang terkait dengan kejadian, dimulai dari lokasi pertama di Jalan Lintas Provinsi di Kayu Tanam hingga tempat di mana pembunuhan tersebut terjadi.

"Kami telah mengamankan delapan titik TKP. Salah satu yang menjadi fokus utama adalah lokasi pembunuhan di Jalan Lintas Provinsi di Kayu Tanam," tambah Faisol.

Tersangka dalam kasus ini, Indra Septiawan alias IS (26), akan dihadirkan untuk memperagakan secara rinci bagaimana pembunuhan tersebut dilakukan.

Faisol Amir juga menegaskan bahwa pihak kepolisian masih terus menyelidiki peran tersangka secara mendalam.

"Rekonstruksi ini akan memperjelas apakah pelaku benar-benar melakukan pembunuhan sesuai dengan dugaan, termasuk mencocokkan barang bukti dengan TKP," ungkapnya.

Kapolres juga mengimbau masyarakat, khususnya yang berada di sekitar TKP, untuk mendukung kelancaran proses rekonstruksi.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini