Dandim 0305 Pasaman, Letkol Arh Budi Prasetya, Pimpin Upacara HUT TNI ke-79

×

Dandim 0305 Pasaman, Letkol Arh Budi Prasetya, Pimpin Upacara HUT TNI ke-79

Bagikan berita
Dandim 0305 Pasaman, Letkol Arh Budi Prasetya, Pimpin Upacara HUT TNI ke-79 (Foto: Dok.Istimewa)
Dandim 0305 Pasaman, Letkol Arh Budi Prasetya, Pimpin Upacara HUT TNI ke-79 (Foto: Dok.Istimewa)

KONGKRIT.COM - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-79 di Kabupaten Pasaman berlangsung dengan khidmat dan sukses.

Upacara ini dipimpin langsung oleh Dandim 0305 Pasaman, Letkol Arh Budi Prasetya, S.T., di halaman Kantor Bupati Pasaman pada Sabtu, 5 Oktober 2024.

Upacara tersebut diikuti oleh berbagai elemen, termasuk jajaran Kodim 0305 Pasaman, Polres Pasaman, Satpol PP dan Damkar, serta sejumlah OPD di lingkungan Pemkab Pasaman.

Para mahasiswa, siswa SLTA dan SLTP juga turut serta, dengan iringan drumband dari MAN 1 Pasaman yang menambah kemeriahan acara.

Komandan Upacara dipimpin oleh Lettu Czi Fahrudin, Danramil 01/Lubuk Sikaping.

Berbagai tokoh penting hadir dalam upacara tersebut, antara lain Plh Bupati Pasaman, Edi Dharma, beserta istri, Ketua DPRD Pasaman, Nelfri Afandi, Forkopimda, Sekda Pasaman Yasri Uripsyah, sejumlah kepala OPD, Direktur PDAM Dedi Eka Putra, serta pimpinan organisasi wanita.

Dalam sambutannya, Letkol Arh Budi Prasetya menyampaikan bahwa HUT TNI kali ini mengusung tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional untuk Indonesia Maju”.

Tema ini, menurutnya, sangat relevan karena mencerminkan semangat dan tujuan TNI sebagai institusi yang profesional, responsif, integratif, modern, dan adaptif dalam menjaga kedaulatan bangsa.

"Dalam tema ini terkandung makna bahwa TNI sebagai pilar pertahanan negara memiliki tanggung jawab besar untuk menjaga keutuhan wilayah NKRI, sekaligus mendukung percepatan pembangunan nasional demi terwujudnya Indonesia Maju," ujar Prasetya.

Lebih lanjut, Dandim menekankan bahwa perubahan politik, ekonomi, dan teknologi yang terus berkembang menciptakan tantangan baru dalam pertahanan negara.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini