Kabar Duka! Artis Senior Marissa Haque Meninggal Dunia di Usia 61 Tahun, Berikut Profilnya

×

Kabar Duka! Artis Senior Marissa Haque Meninggal Dunia di Usia 61 Tahun, Berikut Profilnya

Bagikan berita
Kabar Duka! Artis Senior Marissa Haque Meninggal Dunia di Usia 61 Tahun, Berikut Profilnya (Foto: Dok.Istimewa)
Kabar Duka! Artis Senior Marissa Haque Meninggal Dunia di Usia 61 Tahun, Berikut Profilnya (Foto: Dok.Istimewa)

Marissa bertemu dengan cinta sejatinya, Ikang Fawzi ketika sama-sama memerankan aktor dan aktris pendukung dalam film "Tinggal Landas Buat Kekasih" (1984). Keduanya menikah pada 3 Juli 1986 dan dikaruniai 2 orang anak perempuan, Isabella Muliawati Fawzi dan Chikita Fawzi.

Perjalanan Karier

Kariernya di dunia hiburan dimulai sejak tahun 80-an. Saat itu, ia yang masih aktif menyanyi dan menari di sanggar "Swara Mahardhika" milih Guruh Soekarnoputra, diajak oleh sutradara film M.T. Risyaf untuk berperan sebagai Mirna dalam film "Kembang Semusim."

Setelah itu, ia semakin aktif membintangi berbagai judul film, seperti Bawalah Aku Pergi, Sebeninig Kaca, hingga Tinggal Landas buat Kekasih yang mempertemukannya dengan Ikang Fawzi.

Ia masih aktif menjadi aktris hingga tahun 1991, dengan film terakhir Yang Tercinta. Selesai menjadi aktris, Marissa mulai melangkah maju ke dunia politik.

Ia mengawali karier politiknya sebagai anggota DPRD tahun 2004 dari Partai PDIP. Setelah dari PDIP, ia kemudian bergabung dengan PPP pada 7 Oktober 2007, bersama sang suami. Lalu, pada 2012, ia bergabung dengan Partai PAN.

Hingga usia 61 tahun, Marissa masih aktif beraktivitas. Bahkan, sebelum berpulang, ia masih aktif mengajar di Indonesia Banking School (IBS), kulineran, talkshow, juga menjadi peneliti gaya hidup Islam.

Untuk saat ini, belum diketahui pasti lokasi Marissa Haque akan disemayamkan. Namun, Chiki putri bungsunya dalam Instagram Stories sempat mengatakan jika sang ibunda ingin dimakamkan di Tanah Kusir.

Editor : MH 006
Bagikan

Berita Terkait
Terkini