PjS Bupati Solok Akbar Ali Tinjau Pelayanan Publik di Kawasan Islamic Center Koto Baru

×

PjS Bupati Solok Akbar Ali Tinjau Pelayanan Publik di Kawasan Islamic Center Koto Baru

Bagikan berita
PjS Bupati Solok Akbar Ali Tinjau Pelayanan Publik di Kawasan Islamic Center Koto Baru (Foto: Dok.Istimewa)
PjS Bupati Solok Akbar Ali Tinjau Pelayanan Publik di Kawasan Islamic Center Koto Baru (Foto: Dok.Istimewa)

KONGKRIT.COM - Penjabat Sementara (PjS) Bupati Solok, Akbar Ali, melakukan kunjungan kerja sekaligus peninjauan ke Mall Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Solok pada Kamis, 26 September 2024.

Kunjungan ini bertujuan memastikan mutu layanan publik yang diberikan pemerintah kepada masyarakat tetap terjaga, meskipun saat ini berlangsung masa kampanye Pilkada.

Dalam kunjungan tersebut, Akbar Ali didampingi oleh Asisten II Deni Prihatni, Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu, dan Tenaga Kerja (DPMPTSPNaker) Aliber Mulyadi, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Zulmarnus, serta Kepala Pelaksana BPBD Irwan Efendi.

Akbar Ali mengunjungi empat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kawasan Islamic Center Koto Baru, yaitu Mall Pelayanan Publik (MPP)/DPMPTSPNaker, Perpustakaan Daerah/Dispersip, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (DKUKMPP).

Dalam kesempatan tersebut, Akbar Ali menegaskan bahwa setiap program pemerintah, khususnya dalam bidang pelayanan, harus dilaksanakan secara maksimal.

"Pelayanan yang baik merupakan tanggung jawab pemerintah dalam upaya mensejahterakan masyarakat," ujar Akbar Ali.

Ia juga menekankan pentingnya peran Dinas KUKMP dalam pengembangan ekonomi masyarakat.

Akbar Ali meminta agar program pembinaan dan pelatihan bagi pelaku usaha kecil menengah (UMKM) dikaji ulang dan ditingkatkan, agar pelaku UMKM di Kabupaten Solok dapat terus berkembang mengikuti perubahan zaman.

Akbar berharap dengan peninjauan ini, semua OPD di kawasan tersebut dapat terus memberikan layanan yang berkualitas dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Editor : MH 006
Bagikan

Berita Terkait
Terkini