"Sebagai PJS, saya berkomitmen menjaga integritas dalam pelaksanaan Pilkada dan memastikan suasana yang bersih dan kondusif. Namun, keberhasilan ini membutuhkan dukungan penuh dari seluruh jajaran pemerintahan Kabupaten Solok," katanya.
Ia juga mengingatkan agar pelayanan kepada masyarakat tidak terganggu oleh persiapan Pilkada.
Baca juga: Gubernur Sumbar Salurkan Bantuan Rp42 Juta dan Komitmen Fasilitasi Pendidikan bagi Dua Adik Nia
"Pelayanan publik harus tetap berjalan maksimal. Jangan sampai agenda politik menghalangi kinerja kita dalam melayani masyarakat," tegasnya.
Rapat koordinasi ini diharapkan mampu memperkuat sinergi antara PJS Bupati dengan seluruh jajaran pemerintahan daerah Kabupaten Solok, guna mewujudkan pemerintahan yang efisien dan efektif selama masa transisi kepemimpinan. Editor : MH 006