PJS Bupati Solok Pimpin Rapat Koordinasi Bersama Jajaran Pemda Kabupaten Solok

×

PJS Bupati Solok Pimpin Rapat Koordinasi Bersama Jajaran Pemda Kabupaten Solok

Bagikan berita
PJS Bupati Solok Pimpin Rapat Koordinasi Bersama Jajaran Pemda Kabupaten Solok (Foto: Dok.Istimewa)
PJS Bupati Solok Pimpin Rapat Koordinasi Bersama Jajaran Pemda Kabupaten Solok (Foto: Dok.Istimewa)

KONGKRIT.COM - Penjabat Sementara (PJS) Bupati Solok, Dr. Drs. Akbar Ali, AP, M.Si, memimpin Rapat Koordinasi bersama seluruh jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Solok di Gedung Solok Nan Indah pada Rabu, 25 September 2024.

Rapat ini bertujuan untuk memperkenalkan PJS Bupati sekaligus menyelaraskan agenda kerja pemerintah daerah ke depannya.

Pertemuan tersebut dihadiri oleh beberapa pejabat seperti Sekretaris Daerah Kabupaten Solok, Medison, S.Sos, M.Si, staf ahli bupati, para asisten, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), camat, serta wali nagari se-Kabupaten Solok.

Sekretaris Daerah Medison, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada Akbar Ali atas pengukuhannya sebagai PJS Bupati Solok pada Selasa, 24 September 2024, oleh Gubernur Sumatera Barat bersama sembilan penjabat bupati/walikota lainnya.

"Kami dengan senang hati menyambut kehadiran Bapak PJS Bupati Solok dan siap mendukung penuh untuk setiap tugas yang akan dilaksanakan selama masa jabatannya," ujar Medison.

Ia juga memaparkan beberapa agenda besar yang akan dihadapi Kabupaten Solok dalam waktu dekat, termasuk pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak dan penyusunan anggaran perubahan.

"Kami telah mempersiapkan segala kebutuhan terkait Pilkada, baik dari segi anggaran maupun kebijakan yang telah disesuaikan dengan aturan dari Kementerian Dalam Negeri," tambahnya.

Dalam sambutannya, Akbar Ali menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program dan kebijakan yang telah dirancang oleh bupati sebelumnya.

"Mengenai anggaran perubahan, saya yakin apa yang sudah dirancang oleh tim sebelumnya telah sesuai dengan kebutuhan daerah. Tugas saya adalah memastikan program ini berjalan dengan lancar," ujarnya.

Akbar Ali juga menekankan pentingnya netralitas dalam menghadapi Pilkada mendatang, yang bukan hanya berlaku bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), tetapi juga seluruh pihak yang menerima gaji dari APBN dan APBD.

Editor : MH 006
Bagikan

Berita Terkait
Terkini