Pemko Payakumbuh dan Baznas Berikan Bantuan kepada Meriani, Penderita Disabilitas Fisik

×

Pemko Payakumbuh dan Baznas Berikan Bantuan kepada Meriani, Penderita Disabilitas Fisik

Bagikan berita
Pemko Payakumbuh dan Baznas Berikan Bantuan kepada Meriani, Penderita Disabilitas Fisik (Foto: Dok.Istimewa)
Pemko Payakumbuh dan Baznas Berikan Bantuan kepada Meriani, Penderita Disabilitas Fisik (Foto: Dok.Istimewa)

Sekda Rida Ananda berharap agar Meriani segera mendapatkan perawatan yang intensif.

"Kami akan terus berupaya membantu masyarakat yang membutuhkan, termasuk memastikan Meriani mendapatkan perawatan yang layak. Semoga bantuan ini bisa meringankan beban keluarganya," ungkap Rida.

Rida juga mengajak masyarakat untuk turut berpartisipasi dalam membantu Meriani dan keluarganya.

"Kami mengharapkan empati dari semua elemen masyarakat untuk memberikan dukungan bagi kesembuhan Meriani," katanya.

Sementara itu, Ketua Baznas Kota Payakumbuh, Edi Kusmanak, menekankan pentingnya dukungan berkelanjutan bagi Meriani.

"Bantuan ini diharapkan tidak bersifat sementara, tetapi terus berkelanjutan agar Meriani dapat menjalani hidup dengan lebih baik," tuturnya.

Baznas telah memberikan bantuan rutin sejak Agustus 2023 dan berkomitmen untuk terus mendukung Meriani.

Selain bantuan dari Pemko dan Baznas, Meriani juga terdaftar sebagai penerima Program Keluarga Harapan (PKH) kategori disabilitas, serta Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) dari Sentra Abiseka Pekanbaru, yang mencakup bantuan nutrisi, sembako, dan kasur.

Masyarakat Payakumbuh juga berperan aktif dalam memberikan bantuan melalui kelompok-kelompok seperti Ahsan Care dan Khadijah Zaman Now (KZN).

Bantuan yang dibutuhkan Meriani saat ini mencakup kebutuhan harian, perawatan kesehatan, pampers, dan dukungan medis. Pemko Payakumbuh dan Baznas mengajak masyarakat untuk ikut serta memberikan bantuan, baik secara langsung maupun melalui program donasi yang telah ada.

Editor : MH 006
Bagikan

Berita Terkait
Terkini