Pj Wali Kota Padang Ajak Mahasiswa Berperan Aktif dalam Sukseskan Pilkada 2024

×

Pj Wali Kota Padang Ajak Mahasiswa Berperan Aktif dalam Sukseskan Pilkada 2024

Bagikan berita
Pj Wali Kota Padang Ajak Mahasiswa Berperan Aktif dalam Sukseskan Pilkada 2024 (Foto: Dok.Istimewa)
Pj Wali Kota Padang Ajak Mahasiswa Berperan Aktif dalam Sukseskan Pilkada 2024 (Foto: Dok.Istimewa)

KONGKRIT.COM - Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar, mengajak generasi muda, terutama mahasiswa, untuk turut serta menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang akan diselenggarakan pada 27 November mendatang.

Menurut Andree, salah satu faktor penting yang menentukan keberhasilan pesta demokrasi ini adalah tingkat partisipasi pemilih.

Ajakan tersebut disampaikan Andree ketika menjadi pembicara utama dalam acara Dialog Publik bertema "Mengawal Transisi Kepemimpinan dan Program Berkelanjutan Pemerintah" yang diadakan di Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) UIN Imam Bonjol, Kamis, 19 September 2024.

"Mahasiswa sebagai bagian dari generasi muda memiliki peran penting dalam menentukan masa depan kepemimpinan di Indonesia. Pilkada adalah salah satu momen transisi kepemimpinan di daerah yang harus didukung oleh seluruh lapisan masyarakat, terutama generasi muda," ujar Andree.

Lebih lanjut, Andree juga meminta mahasiswa untuk mengajak masyarakat sekitar mereka menggunakan hak pilih pada 27 November 2024.

Ia menyoroti pentingnya peningkatan kesadaran publik mengenai waktu pelaksanaan Pilkada.

"Masih banyak masyarakat yang belum tahu bahwa Pilkada akan digelar pada 27 November. Dari 10 orang yang saya tanyai, hanya 4 orang yang mengetahui jadwalnya. Ini penting untuk disosialisasikan," jelasnya.

Selain mengajak masyarakat menggunakan hak pilih, Pj Wali Kota Padang juga menekankan peran mahasiswa dalam menjaga proses penyelenggaraan Pilkada agar bebas dari penyimpangan.

"Kita semua berharap tahapan Pilkada berjalan lancar tanpa hambatan. Anggaran yang dialokasikan cukup besar, yaitu sekitar 46 miliar rupiah, dan tentu saja manfaatnya akan dirasakan oleh masyarakat. Kami ingin masyarakat merasakan Pilkada sebagai momen yang menggembirakan," ungkap Andree.

Dialog publik tersebut diharapkan dapat memicu kesadaran mahasiswa untuk aktif berperan dalam menjaga integritas Pilkada 2024 dan mendorong partisipasi yang lebih luas di kalangan masyarakat.

Editor : MH 006
Bagikan

Berita Terkait
Terkini