Komitmen Ungkap Kasus Pembunuhan Nia, Kabid Humas Polda Sumbar Berkunjung ke Rumah Keluarga Korban

×

Komitmen Ungkap Kasus Pembunuhan Nia, Kabid Humas Polda Sumbar Berkunjung ke Rumah Keluarga Korban

Bagikan berita
Komitmen Ungkap Kasus Pembunuhan Nia, Kabid Humas Polda Sumbar Berkunjung ke Rumah Keluarga Korban (Foto: Dok.Istimewa)
Komitmen Ungkap Kasus Pembunuhan Nia, Kabid Humas Polda Sumbar Berkunjung ke Rumah Keluarga Korban (Foto: Dok.Istimewa)

KONGKRIT.COM – Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Sumbar, Kombes Pol Dwi Sulistyawan, bersama Dirreskrimum Kombes Pol Andry Kurniawan dan Kabid Propam Kombes Pol Hidayat Asykuri Ginting, mengunjungi keluarga korban pembunuhan almarhumah Nia di Korong Pasa Surau, Nagari Guguak, Padang Pariaman, Jumat, 13 September sore.

Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk empati sekaligus untuk memberikan bantuan sembako kepada keluarga korban.

Dalam pertemuan tersebut, Kombes Pol Dwi menyampaikan rasa belasungkawa mendalam atas kejadian tragis yang menimpa Nia.

Ia juga menjelaskan bahwa tim khusus dari Polda Sumbar bersama Polres Padang Pariaman dan unit K-9 terus melakukan pencarian intensif terhadap terduga pelaku pembunuhan.

"Saat ini, tim khusus masih bekerja keras mencari terduga pelaku. Beberapa hari yang lalu, kami berhasil menemukan barang bukti yang diyakini terkait dengan peristiwa ini," ungkap Kombes Dwi.

Lebih lanjut, Dwi menyampaikan bahwa identitas terduga pelaku sudah mulai teridentifikasi, dan tim terus mengejar tersangka.

Ia juga mengajak masyarakat setempat serta media untuk mendukung dan mendoakan agar pelaku segera ditemukan.

"Kami mohon doa dan dukungan dari masyarakat serta rekan-rekan media agar terduga pelaku ini bisa segera kami tangkap," ujarnya.

Dalam pengejaran sebelumnya, petugas menemukan beberapa barang bukti, termasuk sandal yang diduga milik pelaku.

Sebelumnya, tim juga telah menemukan pakaian yang dipakai korban serta keterangan dari saksi-saksi di sekitar lokasi kejadian.

Editor : MH 006
Bagikan

Berita Terkait
Terkini