Payakumbuh Gelar MTQ ke-41, Ajang Mencari Kafilah Terbaik Menuju Provinsi

×

Payakumbuh Gelar MTQ ke-41, Ajang Mencari Kafilah Terbaik Menuju Provinsi

Bagikan berita
Payakumbuh Gelar MTQ ke-41, Ajang Mencari Kafilah Terbaik Menuju Provinsi (Foto: Dok.Istimewa)
Payakumbuh Gelar MTQ ke-41, Ajang Mencari Kafilah Terbaik Menuju Provinsi (Foto: Dok.Istimewa)

KONGKRIT.COM – Kota Payakumbuh kembali mempertegas komitmennya dalam menanamkan nilai-nilai Al-Qur’an melalui pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-41 tingkat Kota Payakumbuh.

Acara dibuka di Mimbar Utama Masjid Istiqomah, Kelurahan Bulakan Balai Kandi, dan berlangsung khidmat, dengan delapan lokasi lainnya yang akan menjadi panggung utama penampilan kafilah-kafilah terbaik.

Pj. Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno, mengungkapkan rasa bangganya kepada semua pihak yang terlibat dalam suksesnya acara tersebut.

“MTQ ini merupakan salah satu upaya nyata Pemko Payakumbuh dalam menanamkan nilai-nilai keagamaan di masyarakat, sekaligus membuktikan komitmen kami dalam membina generasi yang cinta Al-Qur'an,” ujarnya.

Suprayitno juga menekankan bahwa MTQ bukan sekadar ajang perlombaan, melainkan juga wadah untuk mempererat kebersamaan masyarakat dan meningkatkan semangat religius.

"Kami terus mendorong pengembangan berbagai program keagamaan seperti pembinaan Lembaga Didikan Subuh, TPQ, MDTA, dan pembinaan masjid serta musala. MTQ ini adalah salah satu bukti nyata dari komitmen itu."

Acara ini juga menjadi momentum penting dalam mempersiapkan kafilah-kafilah yang akan mewakili Kota Payakumbuh pada MTQ tingkat Provinsi Sumatera Barat di Kota Bukittinggi tahun 2025.

“Kami berharap semua kafilah yang berpartisipasi memberikan yang terbaik dengan penuh sportivitas, sehingga apa yang mereka lakukan menjadi ibadah di sisi Allah SWT,” tambahnya.

Wakil Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Payakumbuh, Dafrul Pasi, berharap MTQ kali ini mampu menjadi sarana efektif untuk menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Qur’an di kalangan generasi muda.

"Ini juga menjadi ajang untuk mencari kafilah terbaik yang akan kita siapkan menuju MTQ tingkat provinsi tahun depan," ujarnya.

Editor : MH 006
Bagikan

Berita Terkait
Terkini