Update Besar di Jaringan TON, Antisipasi Gangguan Saat Peluncuran Airdrop Hamster Kombat

×

Update Besar di Jaringan TON, Antisipasi Gangguan Saat Peluncuran Airdrop Hamster Kombat

Bagikan berita
Update Besar di Jaringan TON, Antisipasi Gangguan Saat Peluncuran Airdrop Hamster Kombat (Foto: Dok.Istimewa)
Update Besar di Jaringan TON, Antisipasi Gangguan Saat Peluncuran Airdrop Hamster Kombat (Foto: Dok.Istimewa)

KONGKRIT.COM - Tim blockchain TON tengah melakukan pembaruan penting terkait sistem penalti terdesentralisasi di jaringan TON.

Hal ini dilakukan untuk mengidentifikasi dan memberikan sanksi kepada validator dengan kinerja yang buruk.

Selain itu, pembaruan ini dilakukan untuk mempersiapkan jaringan TON yang akan menyambut listing Hamster Kombat yang sangat dinanti-nanti.

Persiapan ini dilakukan untuk mengantisipasi gangguan ketika airdrop Hamster Kombat dibagikan kepada komunitas.

Berikut penjelasan selengkapnya.

Persiapan Jaringan TON untuk Hamster Kombat

Informasi terbaru menunjukkan jika tim blockchain TON telah menyiapkan beberapa infastruktur yang diperlukan untuk memastikan peluncuran Hamster Kombat berjalan dengan lancar.

Langkah ini sangat penting dilakukan untuk menghindari gangguan jaringan yang mungkin akan terjadi akibat antusiasme besar dari para komunitas.

Dalam persiapan ini, TON juga turut memperkenalkan teknologi baru yang dirancang untuk mengurangi tekanan pada jaringan selama pembuatan token di masa depan.

Dengan peluncuran teknologi ini, distribusi koin ke ratusan juta pengguna bisa dilakukan dengan biaya yang sangat rendah, di bawah 1 dolar.

Ini tentu menjadi kabar baik bagi komunitas kripto, terlebih mereka yang terus mengikuti perkembangan Hamster Kombat.

Editor : MH 006
Sumber : YouTube Aufacantiku
Bagikan

Berita Terkait
Terkini