Viral di Sosial Media, Berikut 4 Fakta Terkait Akun Fufufafa

×

Viral di Sosial Media, Berikut 4 Fakta Terkait Akun Fufufafa

Bagikan berita
Viral di Sosial Media, Berikut 4 Fakta Terkait Akun Fufufafa (Foto: Dok.Istimewa)
Viral di Sosial Media, Berikut 4 Fakta Terkait Akun Fufufafa (Foto: Dok.Istimewa)

Termasuk menyebutnya sebagai "pecatan TNI" dan komentar lain yang bernada satir terhadap Prabowo.

Akun 'Fufufafa' juga menjadi sorotan karena komentar kontroversial lainnya, termasuk yang merendahkan buruh dan masyarakat kelas bawah.

4. Reaksi Warganet

Reaksi warganet beragam, banyak yang mengecam isi komentar dari akun yang diduga milik Gibran tersebut.

Terutama mengingat posisinya sebagai anak presiden dan Wakil Presiden Terpilih yang akan bersanding dengan Prabowo

Dilansir dari jatimnetwork.com, salah satu akun X, yaitu @7NXDE memposting, "Kaget baca komentar-komentar yang ada di akun Kaskus Fufufafa."

Unggahan dari akun tersebut mendapat komentar dari warganet, "Ironisnya gua yakin mayoritas pemilihnya orang-orang yang dia hina," komentar @bobcretia.

Sementara itu, Andrew Darwis, pemilik dari Kaskus yang juga sebagai founder dan chief community officer (CCO) PT Darta Media Indonesia atau Kaskus menjelaskan bahwa akun tersebut tidak dapat di cek kepemilikannya.

Hal ini dikarenakan pada zaman dahulu membuat akun kaskus bisa menggunakan e-mail sembarangan.

Hingga berita ini viral, pihak Gibran Rakabuming Raka belum memberikan penjelasan terkait akun tersebut.

(HHS)

Editor : MH 006
Sumber : jatimnetwork.com, linggapura.desa.id, jawapos.com
Bagikan

Berita Terkait
Terkini