Kabid SD Disdikbud Mentawai, Sujasmin: Berupaya Berikan yang Terbaik bagi Daerah

×

Kabid SD Disdikbud Mentawai, Sujasmin: Berupaya Berikan yang Terbaik bagi Daerah

Bagikan berita
Kabid SD Disdikbud Mentawai, Sujasmin: Berupaya Berikan yang Terbaik bagi Daerah
Kabid SD Disdikbud Mentawai, Sujasmin: Berupaya Berikan yang Terbaik bagi Daerah

Sujasmin juga menekankan pentingnya peran keluarga, lingkungan, dan pendidik dalam menciptakan generasi yang berkualitas.

"SD adalah fondasi, dan dari sini kita menaruh harapan besar bagi masa depan anak-anak. Baik atau buruknya kualitas pendidikan di negara kita sangat bergantung pada mereka sebagai generasi penerus," ujarnya.

Selain itu, Sujasmin menggarisbawahi pentingnya sarana dan prasarana pendukung, seperti bangunan sekolah yang memadai, ruang guru, serta fasilitas lainnya.

Meskipun aksesibilitas di Kepulauan Mentawai berbeda dengan daerah daratan, Sujasmin memastikan bahwa dunia pendidikan di wilayah tersebut terus berkembang dengan baik.

"Kami terus berupaya memberikan yang terbaik bagi pendidik dan siswa, meskipun ada tantangan geografis. Pendidikan tidak boleh terhambat, terutama dalam upaya mencerdaskan anak bangsa," tegasnya.

Di akhir wawancara, Sujasmin menyampaikan terima kasih kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kepulauan Mentawai, Aban Barnaba S, atas dukungan dan masukan yang diberikan untuk peningkatan kualitas pendidikan SD di Mentawai.

"Berbagai program yang telah dicanangkan akan kami laksanakan sesuai dengan tugas pokok dan fungsi serta anggaran yang tersedia," tutupnya.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini