Sebelumnya, telah beredar informasi bahwasanya WD atau deposit token Dogs pada tanggal 16-19 Agustus akan landing pada tanggal 20, sebelum berubah menjadi tanggal 21 Agustus.
Untuk yang WD setelah tanggal 20, waktu landingnya akan terjadi tanggal 26-27 Agustus 2024. Namun, jika muncul status 'Impossible' setelah WD, apa yang akan terjadi?
Jika melihat pada akun X dan beberapa grub terkait, isu ini tengah ramai diperbincangkan. Tapi, pihak Dogs sendiri belum memberikan konfirmasi terkait hal ini.
Kemungkinan yang Terjadi
Status 'Impossible' ini bisa terjadi karena 2 kemungkinan. Pertama, kesalahan saat memasukkan memo atau tag tujuan.
Memo ini dapat berupa angka, teks, atau kombinasi keduanya. Jika memo salah, withdraw bisa gagal.
Kedua, kemungkinan status 'Impossible' ini terjadi karena kesalahan dari sistem atau kesalahan internal dari airdrop Dogs.
Pertanyaannya, apakah token akan tetap bisa landing meski statusnya 'Impossible'? Belum ada yang tau, kita hanya bisa menunggu kabar terbaru dari pihak Dogs dan tetap cek akun Dogs Sobat, siapa tau status ini juga muncul di akun Sobat.Selama belum ada kabar terbaru, kita masih bisa berharap token ini bisa landing.
Selain 2 kemungkinan di atas, ada spekulasi yang mengatakan jika status 'Impossible' ini terjadi karena adanya akun tuyul yang dikirim ke satu wallet atau exchange.
Hal tersebut bisa terdeteksi dan menyebabkan munculnya status 'Imopssible'.
Editor : MH 006Sumber : YouTube Uang Receh