Gampang Banget, Ini Cara Membuka Blokir BRImo Cuma Lewat HP

×

Gampang Banget, Ini Cara Membuka Blokir BRImo Cuma Lewat HP

Bagikan berita
Gampang Banget, Ini Cara Membuka Blokir BRImo Cuma Lewat HP. (Foto : Dok. Istimewa)
Gampang Banget, Ini Cara Membuka Blokir BRImo Cuma Lewat HP. (Foto : Dok. Istimewa)

Dilansir dari Kanal YouTube Tutorial Gampang Banget, pada video berjudul 'Cara Mengatasi Brimo Terblokir Tanpa Harus Ke Bank Terbaru 2024 |Cara Reset Password Brimo Terblokir' Selasa 6 Agustus 2024, inilah caranya.

  1. Pastikan akun BRImo telah di update ke versi terbaru
  2. Pastikan nomor Handphone yang terkoneksi ke BRImo memiliki pulsa setidaknya 5000
  3. Setelah memastikan kedua hal diatas, Sobat bisa membuka aplikasi BRImo
  4. Klik 'Lupa Username/Pasword'
  5. Nanti akan muncul dua pilihan, 'lupa username' atau 'lupa pasword', Sobat bisa memilih salah satu. Silahkan pilih bagian mana yang saat ini menjadi kendala.
  6. Klik lanjutkan
  7. Setelah itu Sobat akan diminta untuk mengisi data akun, berupa username yang pernah didaftarkan dan tanggal lahir.
  8. Klik lanjutkan
  9. Masukan 6 digit PIN BRImo Sobat. Sebelum klik 'lanjutkan' kamu akan diminta untuk mengkonfirmasi data yang dimasukan tersebut, sesuai atau tidak.
  10. Sobat juga harus memastikan e-mail dan nomor telfon yang Sobat daftarkan di BRImo dalam kondisi aktif, karena nantinya kode OTP dan reset PIN akan dikirim ke email, atau nomor tersebut.
  11. Jika data tersebut sudah sesuai, maka kamu bisa klik 'lanjutkan'
  12. Lakukan verivikasi nomor Handphone dengan memasukan 4 digit terakhir dari nomor yang telah terdaftar di BRImo.
  13. Nantinya kamu akan diminta cek SMS untuk mengakses link reset pasword.
  14. Klik link tersebut, maka nanti Sobat akan diarahkan ke web browser, kemudian klik 'Buat Password baru'
  15. Masukan 6 digit kode OTP yang dikirimkan melalui e-mail.
  16. Di e-mail nantinya Sobat akan mendapatkan kode OTP, untuk selalu diingat ya Sobat, jika kode OTP ini bersifat rahasia, kamu tidak boleh sembarangan memberikan kode tersebut ke orang lain.
  17. Setelah memasukan kode OTP, kamu akan diarahkan ke jendela 'Buat Password' silahkan masukan password baru serta konfirmasi password tersebut.
  18. Pahami juga informasi ketentuan pembuatan password yang diberikan oleh BRImo.
  19. Kemudian nanti akan muncul tampilan 'selamat password berhasil dibuat' maka Sobat sudah berhasil memperbarui password BRImo, tanpa harus repot-repot ke Bank.

Setelah mengikuti langkah-langkah diatas, Sobat bisa mencoba login kembali dengan password yang baru tersebut.

Nah Sobat itulah tutorial membuka akun BRImo yang terblokir lewat Handphone, sambil rebahan dirumah!

Kamu juga bisa temukan artikel menarik lainnya di Google News Kongkrit!

Selalu perbarui informasi agar kamu makin update.

Editor : Fiyume
Sumber : YouTube Tutorial Gampang Banget
Bagikan

Berita Terkait
Terkini