Hamster Combat Sebarkan Ciri-ciri Bakal Listing di OKX, Masih Sesuai Jadwal?

×

Hamster Combat Sebarkan Ciri-ciri Bakal Listing di OKX, Masih Sesuai Jadwal?

Bagikan berita
Hamster Combat Sebarkan Ciri-ciri Bakal Listing di OKX, Masih Sesuai Jadwal. (Foto : Dok. Istimewa)
Hamster Combat Sebarkan Ciri-ciri Bakal Listing di OKX, Masih Sesuai Jadwal. (Foto : Dok. Istimewa)

KONGKRIT.COM - Belakangan ini, Hamster Combat merilis banyak sekali pembaharuan di website game mereka.

Untuk itu, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang pembaharuan apa saja yang telah dirilis oleh game penghasil uang yang satu ini.

Hamster Combat dijadwalkan akan listing pada akhir bulan Juli ini, alih-alih memberikan informasi yang pasti terkait jadwal listing, pihak developer malah meluncurkan berbagai mini game yang membuat bingung banyak pemain.

Dilansir dari Kanal YouTube Doni Sasake, dalam videonya yang berjudul "Penjelasan Lengkap Update-an Mini Game, Skin dan Roadmap HAMSTER KOMBAT Terbaru" Narator menyebutkan bahwa Tim Hamster Combat telah mengumumkan pembaharuan game ini, lewat twitter atau X.

Pembaruan ini muncul ditengah, antisipasi para komunitas menyambut listing Hamster Combat yang jika kita hitung bersama, tinggal 11 hari lagi.

Pembaruan Telegram dan Twitter

Selama wawancara yang dilakukan tim developer dengan The Block kemarin, diungkapkan bahwa mereka mengundang pengguna untuk bergabung di XSpace, bersama dengan OKX. Didalam postingan tersebut,mereka berencana untuk membahas ekosistem TON.

Menurut Narator, mengingat hamster Combat yang kerap kali membawa-bawa nama OKX, ini tak jarang menimbulkan spekulasi bahwa, game airdrop ini akan listing di OKX.

Bahkan Didalam web resminya, Hamster Combat juga membagikan tutorial mendaftar di OKX, serta tutorial melakukan penjualan crypto di OKX.

Kegunaan Skin Baru Hamster Combat

Hamster Combat belakangan ini menjadi perbincangan hangat, karena mereka baru saja merilis skin-skin terbaru. 'Saatnya menyegarkan lemari anda' tulis mereka 'Bosan dengan lemari yang penuh denganpakaian kantor' tulis Hamster Combat.

Meskipun skin ini dinilai tidak memiliki kegunaan khusus, dan bisa dibeli di tingkatan level manapun, beberapa komunitas pemain Hamster Combat berpendapat bahwa skin ini mungkin akan menjadi NFT dimasa yang akan datang. Namun belum ada informasi resmi terkait pernyataan tersebut.

Editor : Fiyume
Sumber : YouTube Doni Sasake
Bagikan

Berita Terkait
Terkini