KONGKRIT.COM - Festival Pesona Budaya Tabuik Piaman 2024 telah mencapai puncaknya dengan prosesi terakhir yang dikenal sebagai Hoyak Tabuik.
Acara ini berlangsung dengan sukses besar, dan berhasil menarik ribuan pengunjung untuk menyaksikan kemeriahan dan keunikan budaya yang ditampilkan.
Puncak acara Hoyak Tabuik Piaman 2024 ditandai dengan pembuangan tabuik ke laut yang dilaksanakan di halaman parkir Muaro Pariaman pada Minggu, 21 Juli 2024.
Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, Roberia, dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang berkontribusi dalam keberhasilan acara ini.
Ucapan terima kasih disampaikan kepada panitia, sponsor, pengunjung, dan media yang turut memeriahkan kegiatan ini.
"Kota Pariaman memiliki prestasi luar biasa, salah satunya adalah Tabuik. Tahun ini, Pesona Hoyak Tabuik telah terdaftar dalam Karisma Event Nusantara (KEN) oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia," ujarnya."Meskipun yang terdaftar hanya puncak acara hari ini, kita tidak boleh melupakan bahwa rangkaian Tabuik dimulai dari tanggal 1 hingga 10 Muharram, yang mengundang banyak wisatawan dan berkontribusi pada peningkatan ekonomi masyarakat Kota Pariaman," tambahnya.
Dalam upaya memajukan daerah, Pemko Pariaman secara rutin menggelar berbagai event wisata yang telah menjadi agenda tahunan di Kota Pariaman.
Untuk Pesta Budaya Tabuik Piaman 2024 ini, Pemko Pariaman berkolaborasi dengan Kementerian Pariwisata RI dan Kementerian Kominfo RI.
Kegiatan ini tidak hanya menonjolkan keunikan budaya Kota Pariaman, tetapi juga memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal dengan menarik banyak wisatawan domestik dan mancanegara.
Editor : Herawati Elnur