Dubes Turki untuk Indonesia Gagas Investasi Sektor Pariwisata dan Ekraf di Padang Pariaman

×

Dubes Turki untuk Indonesia Gagas Investasi Sektor Pariwisata dan Ekraf di Padang Pariaman

Bagikan berita
Dubes Turki untuk Indonesia Gagas Investasi Sektor Pariwisata dan Ekraf di Padang Pariaman
Dubes Turki untuk Indonesia Gagas Investasi Sektor Pariwisata dan Ekraf di Padang Pariaman

KONGKRIT.COM - Kabupaten Padang Pariaman mendapat kehormatan dengan kunjungan Duta Besar Turki untuk Indonesia, H.E. Mr. Talip Kucukcan, yang disambut hangat oleh Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur, di Lubuk Tano Resto And Caffe Sungai Sariak, Kecamatan VII Koto Sungai Sariak, pada Rabu 10 Juli 2024.

Pertemuan tersebut menjadi kesempatan untuk membahas potensi pariwisata yang ada di Padang Pariaman serta menjajaki kerja sama dalam pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di wilayah tersebut.

Dalam kunjungannya, Duta Besar Turki didampingi oleh Suhatri Bur, Walinagari, Zaiful Yudhi, tokoh muda Muhammad Fadhil, staf ahli Titiek Soeharto, adinda Edward, dan beberapa tokoh lainnya.

"Bersama Duta Besar Turki, kami membahas kerjasama potensial dalam bidang keagamaan dan pariwisata. Objek wisata dan ekonomi kreatif di Padang Pariaman memiliki potensi besar yang belum sepenuhnya dimanfaatkan," ujar Suhatri Bur.

Ia juga menekankan perlunya penggarapan yang lebih maksimal terhadap objek wisata dan ekonomi kreatif di daerah tersebut, mengingat potensi yang sangat menjanjikan untuk dikembangkan.

"Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman siap memberikan dukungan penuh bagi investasi dan pengembangan potensi daerah ini, dengan tujuan meningkatkan sektor ekonomi kreatif dan pariwisata," tambahnya.

Suhatri Bur berharap kunjungan ini dapat memberikan dorongan positif bagi kemajuan Padang Pariaman, serta memperkuat kerjasama antara Turki dan Indonesia di bidang-bidang strategis.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini