Kunjungi Kota Padang, Konjen Jepang Bahas Kerja Sama di Berbagai Bidang bersama Pj Sekda

×

Kunjungi Kota Padang, Konjen Jepang Bahas Kerja Sama di Berbagai Bidang bersama Pj Sekda

Bagikan berita
Kunjungi Kota Padang, Konjen Jepang Bahas Kerja Sama di Berbagai Bidang bersama Pj Sekda
Kunjungi Kota Padang, Konjen Jepang Bahas Kerja Sama di Berbagai Bidang bersama Pj Sekda

KONGKRIT.COM - Kota Padang sedang menggali potensi kerja sama dengan Pemerintah Jepang di berbagai sektor, termasuk pertukaran tenaga kerja dan perencanaan master plan pengendalian banjir.

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Padang, Yosefriawan, dalam kunjungan Konsul Jenderal (Konjen) Jepang, Takonai Susumu, di Rumah Dinas Wali Kota Padang pada Selasa, 9 Juli 2024, menyoroti pentingnya kolaborasi untuk mengatasi kendala penempatan tenaga kerja di Kota Padang, terutama di sektor kesehatan.

"Kami berharap kerjasama dengan Jepang dapat membantu mengurangi tingkat pengangguran dan meningkatkan kesejahteraan warga Padang. Persiapan tenaga kerja, termasuk pelatihan dan kursus Bahasa Jepang, menjadi fokus kami," ujar Yosefriawan, yang didampingi oleh Kepala Bappeda Kota Padang, Yenni Yuliza, dan Kepala Bagian Kerja sama Setdako Kota Padang, O.S Damanik.

Selain itu, pertemuan ini mengangkat beberapa bidang potensial lainnya seperti perencanaan infrastruktur untuk pengendalian banjir, penanganan bencana, adaptasi perubahan iklim, pengelolaan sampah, dan upaya mengurangi emisi karbon.

Takonai Susumu, Konjen Jepang, menyambut baik potensi kerjasama ini. Ia menekankan pentingnya menjalin hubungan bilateral yang erat untuk memajukan kedua negara.

"Kunjungan ini tidak hanya untuk memperkuat hubungan bilateral, tetapi juga untuk menjajaki potensi kerjasama yang bermanfaat bagi kedua belah pihak," ucapnya.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini