Wawako Solok Hadiri Wisuda dan Peresmian Masjid di Ponpes Warasatul Anbiya, Siapkan Generasi Islami

×

Wawako Solok Hadiri Wisuda dan Peresmian Masjid di Ponpes Warasatul Anbiya, Siapkan Generasi Islami

Bagikan berita
Wawako Solok Hadiri Wisuda dan Peresmian Masjid di Ponpes Warasatul Anbiya, Siapkan Generasi Islami
Wawako Solok Hadiri Wisuda dan Peresmian Masjid di Ponpes Warasatul Anbiya, Siapkan Generasi Islami

KONGKRIT.COM - Wakil Wali kota (Wawako) Solok, Ramadhani Kirana Putra, menghadiri Wisuda Ke-10 Pondok Pesantren (Ponpes) Warasatul Anbiya'.

Selain menghadiri wisuda, Wawako juga meresmikan Masjid Burhanudin lingkungan Ponpes setempat yang berada di Ampang Kualo pada Selasa, 2 Juli 2024.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Ir. H. Yenon Orsa, donatur tetap Ponpes Warasatul Anbiya', Pembina Ponpes H. Helwi Nofira, Kepala Kemenag Kota Solok, Kepala OPD di lingkup Pemko Solok, Ketua MUI Kota Solok, para guru madrasah, serta orang tua santri dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Helwi Nofira menyampaikan terima kasih kepada para donatur yang telah mendukung pendidikan di Ponpes Warasatul Anbiya'.

"Semoga para donatur selalu diberikan rezeki dan kesehatan. Alhamdulillah, Pemko Solok juga mendukung penuh pembangunan Ponpes Warasatul Anbiya', termasuk pembangunan Labor BLK yang difasilitasi Pemko Solok ke Kementerian beberapa waktu lalu," ujarnya.

Sebagai salah satu donatur, Yenon Orsa turut menyampaikan rasa syukurnya atas pencapaian yang telah di raih oleh Pondok Pesantren tersebut.

"Terima kasih kepada para orang tua yang telah mempercayakan putra-putrinya untuk dididik di Ponpes Warasatul Anbiya'. Semoga ilmu yang didapatkan selama belajar di sini dapat dimanfaatkan di mana pun anak-anak berada nantinya," ungkapnya.

Kepala Kemenag Kota Solok, Mustafa, memberikan apresiasi kepada para donatur dan berharap kontribusi ini dapat mencerdaskan generasi muda di Kota Solok.

"Semoga Ponpes Warasatul Anbiya' memberikan kontribusi positif untuk mencerdaskan anak kemenakan kita di kota tercinta ini," ucap Mustafa.

Dalam sambutannya, Wawako Solok, Ramadhani Kirana Putra, turut menyoroti perkembangan pendidikan di pondok pesantren yang saat ini tengah tumbuh pesat di Kota Solok.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini