Ketua TP-PKK Kabupaten Solok Ikuti Acara Pelayanan ILP dan Temu Ramah di Nagari Batu Bajanjang

×

Ketua TP-PKK Kabupaten Solok Ikuti Acara Pelayanan ILP dan Temu Ramah di Nagari Batu Bajanjang

Bagikan berita
Ketua TP-PKK Kabupaten Solok Ikuti Acara Pelayanan ILP dan Temu Ramah di Nagari Batu Bajanjang
Ketua TP-PKK Kabupaten Solok Ikuti Acara Pelayanan ILP dan Temu Ramah di Nagari Batu Bajanjang

KONGKRIT.COM - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Solok, Ny. Emiko Epyardi Asda menghadiri acara Pelayanan Kesehatan di Gedung Serba Guna Nagari Batu Bajanjang pada Sabtu, 22 Juni 2024.

Acara tersebut merupakan rangkaian Pelayanan Kesehatan Masyarakat Integrasi Layanan Primer (ILP) yang juga diwarnai dengan temu ramah antara PKK Kabupaten Solok dengan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dan kader dari Nagari Batu Bajanjang, Kecamatan Lembang Jaya.

Turut hadir Bupati Solok yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Safrudin serta Ny. Emiko Epyardi Asda beserta seluruh rombongan dari Pemerintah Kabupaten Solok.

Wali Nagari Batu Bajanjang, Ulil Amri menyampaikan laporan mengenai pelaksanaan ILP hari itu, yang melibatkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) untuk pengurusan data dan layanan sosial terkait bantuan sosial.

"Selamat datang kami ucapkan kepada Ibu Ketua TP-PKK Kabupaten Solok serta para rombongan dan tamu undangan yang hadir pada hari ini. Pelaksanaan acara Pelayanan Kesehatan Masyarakat ILP ini merupakan kerja sama kita dengan Disdukcapil, yang mana Disdukcapil merupakan lembaga yang mengurusi pengurusan data serta pelyanan dinas sosial terkait input data bantuan sosial (Bansos)," ujarnya.

Selain itu, Ulil Amri juga menyoroti masalah stunting di Nagari Batu Bajanjang yang masih menjadi perhatian serius, dengan 34 anak yang diduga terkena stunting akibat kurangnya gizi dan rendahnya kebersihan MCK.

"Untuk itu, kami berharap kerjasama dengan Puskesmas Lembang Jaya dapat menghasilkan solusi konkrit untuk mengurangi angka stunting di Nagari kita," ucapnya.

"Kami juga memohon perhatian dari Pemerintah Kabupaten Solok terkait perbaikan infrastruktur jalan di Nagari Batu Bajanjang," tambahnya.

Mulyadi, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok, juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Bupati Solok dan Ketua TP-PKK Kabupaten Solok dalam acara tersebut.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf atas segala keterbatasan dalam pelayanan dan sambutan kepada para tamu, sambil berharap agar kegiatan hari itu mendapat berkah dari Allah SWT.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini