Segera Akhiri Masa Jabatan, Epyardi Asda Rayakan Idul Adha bersama Masyarakat Kabupaten Solok

×

Segera Akhiri Masa Jabatan, Epyardi Asda Rayakan Idul Adha bersama Masyarakat Kabupaten Solok

Bagikan berita
Segera Akhiri Masa Jabatan, Epyardi Asda Rayakan Idul Adha bersama Masyarakat Kabupaten Solok
Segera Akhiri Masa Jabatan, Epyardi Asda Rayakan Idul Adha bersama Masyarakat Kabupaten Solok

KONGKRIT.COM - Bupati Solok, Epyardi Asda, bersama Ketua TP PKK Kabupaten Solok, Ny. Emiko Epyardi Asda, melaksanakan Shalat Idul Adha 1445 H di Masjid Agung Darussalam Islamic Center Koto Baru pada Senin, 17 Juni 2024.

Acara ini menjadi momen istimewa sekaligus perpisahan, karena masa jabatan Epyardi Asda sebagai Bupati Solok akan berakhir tahun ini.

Dalam sambutannya, Epyardi Asda mengungkapkan rasa syukur bisa melaksanakan Shalat Idul Adha bersama masyarakat Kabupaten Solok di Masjid Agung Darussalam.

"Alhamdulillah pada hari ini kita dapat bersama-sama melaksanakan Sholat Idul Adha di Masjid Agung Darussalam ini," ujar Epyardi Asda.

Ia juga menyampaikan ucapan Minal Aidin Wal Faizin serta memohon maaf lahir dan batin kepada seluruh masyarakat Kabupaten Solok.

"Terkait masa jabatan saya sebagai Bupati Solok, mungkin ini adalah kesempatan terakhir saya melaksanakan Sholat Idul Adha bersama Bapak dan Ibu semua sesuai dengan undang-undang dan aturan yang berlaku," ujar Epyardi Asda.

Dalam sambutannya, tak lupa ia juga meminta maaf jika ada hal-hal yang kurang berkenan selama masa jabatannya.

Selain itu, Epyardi Asda mengumumkan rencana pemerintah untuk menganggarkan pengecatan masjid dalam anggaran perubahan.

"Insya Allah, kita akan mengalokasikan anggaran untuk pengecatan luar dan dalam masjid agar masjid kita tetap terlihat indah dan terawat," jelas Epyardi Asda.

Ia turut mengimbau masyarakat untuk dapat meramaikan dan memakmurkan masjid, serta berharap Kabupaten Solok menjadi daerah yang diridhoi oleh Allah SWT.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini