Ia menambahkan bahwa transmisi SUTT 275 kV Linggau-Lahat merupakan jaringan bleed system yang saling terhubung dan mencakup beberapa wilayah di Sumatera.
Oleh karena itu, gangguan pada sistem ini mempengaruhi banyak daerah, meskipun dampaknya tidak bersifat permanen.
"Maka, apabila sistem ini terganggu, yang lain akan kena imbasnya. Akan tetapi, imbas itu tidak bersifat permanen. Ketika sistemnya bisa distabilkan, maka bertahap yang lain bisa dinormalkan," jelasnya.
Saat ini, PLN tengah berupaya melakukan penormalan di gardu induk setiap wilayah.
Beberapa daerah sudah kembali normal dan diharapkan dalam waktu dekat seluruh wilayah terdampak dapat pulih."Sebagian sudah menyala, kita mengupayakan penormalan sesegera mungkin karena personel di unit gardu induk sudah diturunkan. Insyaallah dalam waktu dekat semua bisa normal," kata Iwan.
Editor : FiyumeSumber : Dilansir dari Berbagai Sumber