Wawako Lepas Keberangkatan 112 Jemaah Haji Kota Solok Menuju Tanah Suci

×

Wawako Lepas Keberangkatan 112 Jemaah Haji Kota Solok Menuju Tanah Suci

Bagikan berita
Wawako Lepas Keberangkatan 112 Jemaah Haji Kota Solok Menuju Tanah Suci
Wawako Lepas Keberangkatan 112 Jemaah Haji Kota Solok Menuju Tanah Suci

Kepala Kantor Kemenag Kota Solok, H. Mustafa, menyampaikan bahwa jumlah Jemaah Calon Haji Kota Solok pada musim haji tahun 2024 mencapai 136 orang, yang diberangkatkan melalui tiga kelompok terbang (Kloter).

Pemberangkatan pertama dilakukan pada Minggu, 26 Mei 2024, tergabung dalam Kloter 13 Padang dengan dua jemaah, yaitu pasangan suami istri Yuhardi dan Rita Zahara.

Pemberangkatan kedua, yang berlangsung pada Senin, 27 Mei 2024, termasuk dalam Kloter 14 Padang dengan 112 jemaah, terdiri dari 51 laki-laki dan 61 perempuan.

Selanjutnya, sebanyak 22 CJH Kota Solok yang tersisa, terdiri dari 9 laki-laki dan 13 perempuan, akan berangkat bersama Kloter 17 Padang.

Mereka berangkat dari Kantor Kemenag pada Kamis, 27 Mei 2024 pukul 17.00 WIB menuju Asrama Haji Embarkasi Padang dan diterbangkan ke Jeddah pada Jumat, 31 Mei 2024 pukul 21.05 WIB.

Kloter 17 akan bergabung dengan jemaah dari berbagai kabupaten/kota di Sumatera Barat.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini