Bupati Padang Pariaman Serahkan Bantuan kepada Korban Galodo, Suhatri Bur: Ayo Bangkit Kembali

×

Bupati Padang Pariaman Serahkan Bantuan kepada Korban Galodo, Suhatri Bur: Ayo Bangkit Kembali

Bagikan berita
Bupati Padang Pariaman Serahkan Bantuan kepada Plh Wako Padang Panjang, Winarno pada Selasa, 28 Mei 2024.
Bupati Padang Pariaman Serahkan Bantuan kepada Plh Wako Padang Panjang, Winarno pada Selasa, 28 Mei 2024.

Bantuan yang diserahkan tersebut berupa uang tunai senilai Rp 300.000.000 (tiga ratus juta rupiah) dan paket pakaian baru untuk para pengungsi.

Penyerahan bantuan dimulai dengan kunjungan ke posko penanggulangan bencana di Padang Panjang, di mana Suhatri Bur diterima oleh Plh Wali Kota Padang Panjang, Winarno.

Setelah itu, rombongan bertolak ke Kabupaten Tanah Datar dan mengunjungi camp pengungsian di Nagari Rambatan, serta posko utama di Pendopo Bupati Tanah Datar, Istana Indah Jalito.

Kunjungan ditutup dengan penyerahan bantuan di posko penanggulangan bencana Kabupaten Agam di Sungai Pua.

Bupati dan wali kota daerah terkait mengucapkan terima kasih atas kehadiran Suhatri Bur dan rombongan, yang dianggap sebagai penyemangat baru untuk pemulihan dan kebangkitan daerah.

"Kehadiran Bapak Bupati beserta rombongan merupakan semangat baru untuk pulih dan bangkit," ujar salah satu pejabat setempat.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini