3. Easy Cash
Berbeda dengan dua aplikasi pinjol sebelumnya, Easy Cash berperan sebagai perantara antara pemberi dan penerima pinjaman.
Aplikasi ini juga berfokus kepada pinjaman tunai.
Salah satu keunggulan yang diboyong aplikasi yang satu ini adalah, kemungkinan kita untuk mendapatkan pinjaman dengan nominal yang besar, bahkan sampai puluhan juta.
Meskipun demikian Sobat, kita perlu memperhatikan biaya layanan yang bisa mempengaruhi jumlah pinjaman yang diterima.
Kelebihan dan Kekurangan Ketiga Aplikasi Pinjol
Meskipun memiliki tujuan yang sama, ketiga aplikasi ini memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, yaitu:
1. Bunga Pinjaman
Dibandingkan dua temannya Akulaku menawarkan bunga pinjaman terendah diikuti Kredivo dan Easy Cash.
2. Tenor Cicilan
Easy Cash dan Akulaku menyediakan tenor cicilan yang lebih panjang, bahkan sampai 9 bulan. Sementara Kredivo hanya 6 bulan saja.
3. Limit Pinjaman
Easy Cash memiliki limit pinjaman tertinggi yaitu Rp20 Juta rupiah, diikuti oleh kredivo dan akulaku.
Nah itulah 3 aplikasi pinjaman online terbaik dan terpercaya saat ini, lengkap dengan kelebihan dan kekurangan yang ada pada aplikasi tersebut.Pilihlah aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan Sobat. Jika Sobat mengutamakan bunga pinjaman rendah, maka Akulaku adalah jawabannya.
Editor : FiyumeSumber : Andre Tuwan