KONGKRIT.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Padang Pariaman, Rudy Repenaldi Rilis, memimpin apel pagi di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Padang Pariaman pada Senin, 27 Mei 2024.
Pada kesempatan itu, Rudy menekankan pentingnya untuk meningkatkan koordinasi dan pengawasan terhadap sekolah TK, SD, dan SMP.
Selain itu, ia juga menekankan pentingnya menjadikan seluruh sekolah sebagai Sekolah Layak Anak (SLA).
"Kami berharap seluruh sekolah dapat meningkatkan pengawasan terhadap peserta didik dengan melibatkan wali murid dan tokoh masyarakat. Selain itu, kualitas pendidikan harus dijaga, keputusan harus diambil dengan bijak, dan tidak boleh ada murid yang terlepas dari pengawasan selama jam belajar," ujar Rudy.
Selain itu, Rudy juga mengimbau agar pihak sekolah terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan.
Rudy juga menekankan adanya Inovasi dalam pengajaran dan pengawasan, serta perbaikan infrastruktur dan fasilitas sekolah, sangat diperlukan.Kemudian, ia juga menekankan pentingnya responsivitas dari seluruh lapisan masyarakat, terutama perangkat nagari, terhadap permasalahan yang muncul di lingkungan sekolah.
Ia turut mengajak masyarakat untuk lebih peka serta cepat tanggap terhadap berbagai fenomena yang terjadi.
"Dengan keterlibatan wali korong, wali nagari, dan perangkat lainnya, kita dapat dengan cepat mengetahui dan menangani masalah yang terjadi di lingkungan sekolah," tutupnya.
Editor : Herawati Elnur