Kriteria Calon Debitur KUR BRI Tahun 2024 Yang Akan Diterima Bank

×

Kriteria Calon Debitur KUR BRI Tahun 2024 Yang Akan Diterima Bank

Bagikan berita
Kriteria Calon Debitur KUR BRI Tahun 2024 Yang Akan Diterima Bank. (Foto : Dok. Istimewa)
Kriteria Calon Debitur KUR BRI Tahun 2024 Yang Akan Diterima Bank. (Foto : Dok. Istimewa)

KONGKRIT.COM - KUR atau Kredit Usaha Rakyat merupakan program pembiayaan bersubsidi dari pemerintah dengan bunga rendah, disalurkan oleh bank BRI.

Program KUR BRI bertujuan untuk membantu nasabah UMKM produktif yang layak namun belum memiliki agunan.

KUR BRI memberikan subsidi bunga sebesar 10% per debitur, dengan agunan pokok berupa usaha atau objek yang dibiayai kredit.

Program ini sangat membantu masyarakat, terutama dalam pengembangan usaha dan modal usaha untuk UMKM.

Prediksi Kriteria Debitur KUR BRI Tahun 2024

Dilansir dari Kanal ENR Project yang dikutip pada 22 Mei, inilah kriteria debitur KUR BRI yang diprediksi akan berlaku pada tahun 2024 ini.

1. Individu atau Badan Usaha/Kelompok Usaha

Debitur bisa berupa perorangan, badan usaha, atau kelompok usaha yang bergerak di sektor UMKM.

2. Usia Minimal 21 Tahun

Calon debitur minimal berusia 21 tahun. Jika di bawah 21 tahun, calon debitur harus sudah menikah.

3. Memiliki Usaha UMKM Produktif

Usaha UMKM harus sudah berjalan minimal 6 bulan dan layak untuk dibiayai kredit.

4. Belum Pernah Menerima Kredit Umum Komersial

Debitur belum pernah menerima kredit umum komersial, baik itu modal kerja atau investasi, di bank mana pun.

5. Boleh Memiliki Kredit Konsumtif

Debitur diperbolehkan memiliki kredit konsumtif seperti KPR, kredit kendaraan bermotor, dan kartu kredit, dengan catatan riwayat angsurannya lancar.

Editor : Fiyume
Sumber : ERN Project
Bagikan

Berita Terkait
Terkini