Dukungan Terhadap Iman Irdian Saragih Terus Mengalir, Hari Ini Kembalikan Berkas ke Perindo dan Gerindra

×

Dukungan Terhadap Iman Irdian Saragih Terus Mengalir, Hari Ini Kembalikan Berkas ke Perindo dan Gerindra

Bagikan berita
Dukungan Terhadap Iman Irdian Saragih Terus Mengalir, Hari Ini Kembalikan Berkas ke Perindo dan Gerindra
Dukungan Terhadap Iman Irdian Saragih Terus Mengalir, Hari Ini Kembalikan Berkas ke Perindo dan Gerindra

KONGKRIT.COM - Dukungan masyarakat terhadap calon walikota Tebingtinggi Iman Irdian Saragih, SE terus mengalir, hal ini terbukti dengan tindaklanjut pengembalian penyerahan berkas formulir pendaftaran calon walikota Iman Irdian Saragih ke kantor DPC Partai Perindo dan Partai Gerindra pada hari Senin (13/5/2024).

Iman Irdian Saragih yang merupakan ketua DPC PDIP Kota Tebingtinggi mulai bergerak dari kantor Sekretariat DPC PDIP jalan Letda Sujono, didampingi unsur pengurus DPC lainnya serta didampingi tim relawan Insan Muslim Nusantara (IMAN) menuju kantor sekretariat DPC Partai Perindo di jalan Kartini yang disambut hangat oleh ketua DPC Partai Perindo Erwin Harahap, SE dan seluruh unsur pengurus lainnya.

Pada kata sambutannya Ketua DPC Partai Perindo Kota Tebingtinggi Muhammad Erwin Harahap SE menyambut baik dan sangat merespon atas kehadiran Ketua DPC PDIP Kota Tebingtinggi Iman Irdian Saragih untuk hadir ke kantor DPC partai Perindo.

Menurut Erwin bahwa Iman Irdian Saragih ini bukanlah orang baru. "Saya mengenal beliau ini sudah cukup lama, orang tua kami dulu pernah satu organisasi, maka bagi kami Iman Irdian Saragih tidak asing lagi," jelasnya.

Selanjutnya Erwin Harahap berharap agar kiranya Iman Irdian Saragih mendapat rekomendasi dari DPD maupun DPP sebagai calon walikota Tebingtinggi periode 2024-2029. "Apabila hal ini dapat terwujud maka kami seluruh pengurus DPC partai Perindo Kota Tebingtinggi akan melakukan all out demi kemenangan Iman Irdian Saragih untuk menjadi walikota Tebingtinggi," tegasnya.

Sementara itu, Iman Irdian Saragih pada kata sambutannya mengucapkan terimakasih atas penerimaan Partai Perindo yang begitu baik sehingga kami dan rombongan merasa bangga.

"Saya hadir di sini untuk mempererat hubungan silaturahmi dalam rangka sama - sama membangun kota Tebingtinggi kearah yang lebih baik lagi," jelasnya.

Menurut Iman Irdian Saragih bahwa keinginannya untuk menjadi Walikota Tebingtinggi ini bukan lah semata - mata ingin mencari harta maupun kekayaan, kalau dari segi materi menurut Iman Irdian Saragih bahwa kebutuhan dirinya dan keluarga insya Allah sudah tercukupi.

"Keinginan saya untuk menjadi calon walikota Tebingtinggi dan bila terpilih nantinya saya akan membangun kota Tebingtinggi kearah yang lebih baik lagi dan saya berniat akan mensejahterakan rakyat sesuai dengan tupoksinya masing -masing masing," jelasnya.

Usai acara pendaftaran di kantor DPC partai Perindo Iman Irdian Saragih bersama rombongan langsung bergerak menuju ke Kantor Sektetariat DPC Partai Gerindra di Jalan Ir.H Juanda Kecamatan Rambutan Kota Tebingtinggi dan langsung diterima Ketua DPC Partai Gerindra kota Tebingtinggi Muhammad Hazly Azhari Hasibuan, ST, M.SC dan unsur pengurus lainnya.

Editor : HN. Arya Rajo Sampono
Bagikan

Berita Terkait
Terkini