Israel Menduduki Rafah, Krisis Kemanusiaan Memuncak di Gaza, Duta Besar Palestina Ungkap Situasi Terkini

×

Israel Menduduki Rafah, Krisis Kemanusiaan Memuncak di Gaza, Duta Besar Palestina Ungkap Situasi Terkini

Bagikan berita
Israel Menduduki Rafah, Krisis Kemanusiaan Memuncak di Gaza, Duta Besar Palestina Ungkap Situasi Terkini. (Foto : Dok. Istimewa)
Israel Menduduki Rafah, Krisis Kemanusiaan Memuncak di Gaza, Duta Besar Palestina Ungkap Situasi Terkini. (Foto : Dok. Istimewa)

Lebih dari 100.000 orang diperkirakan telah meninggalkan Rafah dalam beberapa hari terakhir sejak pendudukan militer Israel.

Sebelumnya, militer Israel telah menyerukan kepada warga untuk meninggalkan Rafah.

Pertempuran jarak dekat antara Israel dan militan Hamas dilaporkan terjadi.

Badan PBB untuk anak-anak, UNICEF, mencatat bahwa lebih dari 100.000 orang telah mengungsi, sementara badan kemanusiaan PBB lainnya, OCHA, menyebutkan bahwa jumlah pengungsi telah mencapai lebih dari 110.000 orang.

Ratusan ribu warga sipil meninggalkan Rafah secara bertahap dalam lima hari terakhir.

Kepala subkantor CH di Gaza, Georgios Petropulos, mengatakan bahwa situasi di Palestina yang terkepung telah mencapai tingkat darurat yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Beberapa negara, termasuk sekutu Israel seperti Amerika Serikat, menentang invasi Israel ke Rafah karena khawatir jumlah korban sipil akan meningkat. Rafah juga merupakan jalur utama penyaluran bantuan kemanusiaan dan jalur masuk menuju Gaza.

Israel dilaporkan melakukan serangan artileri terhadap Rafah pada Jumat pagi, membuat situasi semakin genting.

Editor : Fiyume
Bagikan

Berita Terkait
Terkini