Israel Menduduki Rafah, Krisis Kemanusiaan Memuncak di Gaza, Duta Besar Palestina Ungkap Situasi Terkini

×

Israel Menduduki Rafah, Krisis Kemanusiaan Memuncak di Gaza, Duta Besar Palestina Ungkap Situasi Terkini

Bagikan berita
Israel Menduduki Rafah, Krisis Kemanusiaan Memuncak di Gaza, Duta Besar Palestina Ungkap Situasi Terkini. (Foto : Dok. Istimewa)
Israel Menduduki Rafah, Krisis Kemanusiaan Memuncak di Gaza, Duta Besar Palestina Ungkap Situasi Terkini. (Foto : Dok. Istimewa)

KONGKRIT.COM - Duta besar Palestina untuk Indoensia, Zuhair Alsun, mengungkapkan situasi terkini di wilayah Gaza yang terus digempur oleh pasukan Israel.

Menurut Zuhair, wilayah Gaza utara, terutama dibagian utara, saat ini hancur lebur akibat serangan Israel.

Hal ini memaksa penduduk untuk mengungsi ke bagian selaran, teptnya di Rafah. Namun sayangnya, baru-baru ini, Israel telah menduduki Rafah. sehingga tak ada lagi tempat aman bagi warga Palestina.

Hasil dari jumpa pers di Kantor Kedutaan Besar Palestina di Menteng, Jakarta Pusat, Zuhair menyatakan bahwa sejak serangan pada 7 Oktober 2023, wilayah Gaza utara telah mengalami kehancuran.

Ketika penduduk berpindah ke selatan, yaitu Rafah, Israel mulai mengambil alih kawasan tersebut.

Rafah merupakan pusat distribusi obat-obatan dan makanan bagi warga Palestina.

Zuhair menegaskan bahwa tidak ada lagi tempat yang aman bagi warga Palestina.

Zuhair juga menyayangkan sikap beberapa negara di dunia yang terkesan tidak mendukung Palestina.

Namun, dia meyakini bahwa sikap Indonesia terhadap Palestina akan tetap sama di bawah pemerintahan baru.

Zuhair bahkan menganggap Presiden terpilih, Prabowo Subianto, sebagai sahabat Palestina.

Editor : Fiyume
Bagikan

Berita Terkait
Terkini