Optimalisasi Air Bersih, Perumda AM Padang Lakukan Penggantian Gate Valve DN 250 PVC di Gunung Sarik

×

Optimalisasi Air Bersih, Perumda AM Padang Lakukan Penggantian Gate Valve DN 250 PVC di Gunung Sarik

Bagikan berita
Optimalisasi Air Bersih, Perumda AM Padang Lakukan Penggantian Gate Valve DN 250 PVC di Gunung Sarik
Optimalisasi Air Bersih, Perumda AM Padang Lakukan Penggantian Gate Valve DN 250 PVC di Gunung Sarik

KONGKRIT.COM - Perusahaan Daerah Air Minum (Perumda AM) Kota Padang menunjukkan komitmennya dengan proyek penggantian Gate Valve DN 250 PVC di Simpang Kampung Tanjung Gunung Sarik.

Langkah ini diambil untuk memastikan pasokan air bersih yang lancar dan berkualitas untuk rumah-rumah warga.

Pekerjaan ini dimulai pada Senin, 22 Januari 2024, pukul 21.00 WIB.

Namun, seiring dengan proyek ini, sebagian wilayah Gunung Sarik akan mengalami penghentian sementara aliran air.

Wilayah tersebut mencakup Taruko 1, Mawar Putih, Tarok Indah 1 & 2, Sang Surya, Mega Mulya, Wisma Indah 6, Wahana 1, Belimbing, dan sekitarnya.

Direktur Teknik Perumda Air Minum Kota Padang, Andri Satria, mengajak semua pelanggan di wilayah terdampak untuk memanfaatkan air yang masih mengalir sebagai langkah antisipasi.

"Kami paham bahwa kegiatan sehari-hari sangat bergantung pada pasokan air, oleh karena itu, kami berupaya agar proses ini dapat diselesaikan dengan cepat," ujarnya.

Perumda Air Minum Kota Padang juga menyampaikan permohonan maaf atas segala ketidaknyamanan selama proses perbaikan berlangsung.

"Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang optimal dan memastikan bahwa penggantian Gate Valve ini akan meningkatkan kualitas dan keberlanjutan pasokan air bersih di wilayah Gunung Sariak," tambah Andri Satria.

Ia juga meminta pengertian dan kerjasama pelanggan dalam proses perbaikan ini, dengan harapan dapat menjaga kualitas air bersih di Gunung Sariak agar semakin baik dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat dengan lebih baik lagi.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini