CATAT! Ini Penyebab Pinjaman KUR Rp100 Juta Ditolak Bank BRI, Mandiri dan BNI

×

CATAT! Ini Penyebab Pinjaman KUR Rp100 Juta Ditolak Bank BRI, Mandiri dan BNI

Bagikan berita
Ilustrasi Pinjaman KUR
Ilustrasi Pinjaman KUR

Untuk persyaratan dokumen pinjaman KUR sebesar Rp100 juta tidak jauh berbeda dengan KUR mikro yang memiliki limit sebesar Rp50 juta.

Hanya saja, nasabah harus menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) yang aktif dan nasabah selalu melaporkan keuangannya kepada Negara.

3. Memiliki Kredit Modal Kerja atau Kredit Investasi di Bank atau Lembaga Lain

Calon Nasabah yang memiliki Kredit Modal Kerja tidak akan dibenarkan untuk bisa mendapatkan pinjaman KUR baik di Bank BRI, Mandiri, BNI maupun Lembaga Keuangan Lainnya.

Hal ini berkaitan dengan penilaian kemampuan seorang calon nasabah untuk meminjam kredit modal kerja konvensional atau non subsidi.

Jadi, Bank beranggapan bahwa nasabah tersebut sudah mampu untuk membayarkan bunga pinjaman non subsidi, sehingga dianggap tidak layak lagi mendapatkan pinjaman KUR.

4. Riwayat Kredit Kurang Baik

Hal ini sering menjadi penyebab seseorang tidak bisa mendapatkan pinjaman KUR dari berbagai Bank. Karena tercatat tidak lancar dalam pembayaran cicilan.

Pencatatan tentang riwayat kredit ini sudah ada dalam BI Checking atau SLIK OJK yang bisa dicek oleh pihak Bank tentang nasabah yang akan mengajukan pinjaman KUR.

Jika seorang nasabah tercatat tidak lancar atau bahkan Galbay dalam pembayaran cicilan pada kredit sebelumnya, maka pihak Bank akan langsung menolak pengajuan pinjaman KUR.

Itulah ulasan tentang hal yang membuat seorang nasabah tidak bisa mendapatkan pinjaman KUR Rp100 juta di Bank BRI, BNI, Mandiri maupun Lembaga lainnya. Semoga artikel ini bermanfaat. (RC009)

Editor : RC 009
Bagikan

Berita Terkait
Terkini