Tahun 2024, Dinkes Pasaman Prioritaskan Penurunan Angka Stunting

×

Tahun 2024, Dinkes Pasaman Prioritaskan Penurunan Angka Stunting

Bagikan berita
Kadis Kesehatan Kabupaten Pasaman, Arma Putra, SKM, M.Kes
Kadis Kesehatan Kabupaten Pasaman, Arma Putra, SKM, M.Kes

KONGKRIT.COM - Dinas Kesehatan Kabupaten Pasaman akan terus menjalankan tupoksinya untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan salah satu nya program yang terus dijalankan yaitu program pelayanan berobat gratis bagi seluruh masyarakat kabupaten Pasaman, karena biaya kesehatan masyarakat Pasaman telah ditanggung oleh APBD Pasaman melalui program UHC (Universal Health Coverage).

"Pada tahun anggaran 2024 ini Dinas kesehatan kabupaten Pasaman memprioritaskan program penurunan angka stunting, penurunan angka kematian ibu dan bayi, karena itu jajaran Dinas Kesehatan gencar melakukan sosialisasi keseluruhan wilayah di kabupaten Pasaman agar program prioritas ini dapat direalisasikan semaksimal mungkin ujar," Kadis Kesehatan Kabupaten Pasaman Arma Putra, SKM, M.Kes saat ditemui diruang kerjanya, Rabu (31/1) yang turut didampingi oleh Syofyan anggota DPRD Pasaman dari fraksi Golkar.

Sementara itu, Ismail Kabid Sumber Daya Kesehatan Dinas Kesehatan kabupaten Pasaman menjelaskan bahwa tahun 2024 ini kegiatan di Dinas Kesehatan berupa pembangunan fisik yang dilelang hanya satu yaitu pembangunan Pustu di kecamatan Panti, sedangkan kegiatan yang non tender hanya tujuh kegiatan berupa rehab Rumah Dinas dan Puskesmas yang tersebar disejumlah kecamatan.

Menurutnya, Jika dibandingkan dengan tahun anggaran 2023 memang alokasi kegiatan fisik di Dinas Kesehatan tahun 2024 ini mengalami penurunan.

Saat ditanya apa penyebabnya menurunnya alokasi anggaran pembangunan fisik tahun 2024 ini, Ismail mengaku tidak tahu, karena dirinya hanya melaksanakan tugas sesuai tupoksi dan kewenangan saja.

"Alhamdulillah untuk kegiatan tahun 2023 kemaren tidak ada yang putus kontrak, semua kegiatan berjalan sesuai dengan rencana dan kedepannya kita targetkan semua kegiatan berjalan sesuai dengan perencanaan, sehingga bisa memberikan manfaat kepada masyarakat terkhusus di bidang kesehatan," ujar Ismail dengan gayanya yang bersahabat.

Editor : HN. Arya Rajo Sampono
Bagikan

Berita Terkait
Terkini