KONGKRIT.COM - Dalam artikel ini terdapat informasi tentang cara mengajukan pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank Negara Indonesia (BNI) secara online.
Dengan pengajuan pinjaman KUR Bank BNI secara online ini, kamu tidak perlu pergi ke Kantor Perwakilan Bank BNI yang ada di daerah tempat tinggal kamu.
Dengan hanya bermodalkan HP saja, kamu bisa mengajukan pinjaman dengan subsidi dari pemerintah ini tanpa harus repot-repot pergi ke Kantor Bank BNI.
Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu ikuti untuk bisa mengajukan pinjaman KUR Bank BNI secara online dengan hanya menggunakan HP saja.
langkah pertama silakan masuk ke browser kalian masing-masing di kemudian di pencarian silakan ketikkan saja yaitu kur.bni.co.id spasidftar online kemudian di sini kamu silahkan pilih yaitu BNI e-form kredit usaha rakyat.
Kamu tunggu sebentar maka nantinya kamu akan dialihkan ke tampilan pilihan apakah kamu sudah memiliki rekening Bank BNI atau belum.Bagi kamu yang sudah memiliki nomor rekening Bank BNI, kamu bisa langsung mengklik bagian nasabah Bank BNI yang terdapatpada bagian bawah.
Selanjutnya kamu bisa mengklik tombol lanjut untuk melanjutkan proses pengajuan pinjaman KUR Bank BNI secara online ini. Pada bagian selanjutnya akan muncul pertanyaan lagi apakah anda mendapatkan penawaran KUR lewat SMS.
Kamu bisa mengklik bagian tidak jika kamu tidak pernah menerima pesan untuk pengajuan pinjaman KUR melalui SMS oleh pihak Bank BNI.
Selanjutnya, kamu akan ditunjukkan formulir persyaratan umum untuk pengajuan pinjaman KUR yang bisa kamu baca hingga selesai agar kamu memahami mekanismenya.
Editor : RC 009