Kontainer Sampah di Taman Pramuka Tanjung Harapan Rusak, DLH Akan Laporkan ke Pihak Berwajib

×

Kontainer Sampah di Taman Pramuka Tanjung Harapan Rusak, DLH Akan Laporkan ke Pihak Berwajib

Bagikan berita
Kontainer Sampah di Taman Pramuka Tanjung Harapan Rusak, DLH Akan Laporkan ke Pihak Berwajib
Kontainer Sampah di Taman Pramuka Tanjung Harapan Rusak, DLH Akan Laporkan ke Pihak Berwajib

KONGKRIT.COM - Sebuah kontainer sampah di Taman Pramuka, Kecamatan Tanjung Harapan dilaporkan mengalami kerusakan serius pada Jumat, 19 April 2024.

Mitra Yoriskia, Pengawas Mobil Angkutan Sampah, mengungkapkan bahwa pintu belakang kontainer berwarna orange tersebut telah hilang, menyebabkan sampah-sampah di dalamnya meluber keluar.

"Kejadian ini bukan pertama kalinya terjadi. Sebelumnya, Dinas Lingkungan Hidup telah melakukan perbaikan, namun pintunya kembali hilang. Kami akan melaporkan hal ini ke Polresta Solok agar dapat ditindaklanjuti," ungkap Yoriskia.

Sampah yang berserakan di sekitar kontainer mencakup berbagai jenis, mulai dari plastik, kertas karton, hingga kemasan makanan dan minuman, menyebabkan bau tak sedap.

Yoriskia berharap masalah ini dapat segera terselesaikan dengan baik dan cepat.

"Kami berharap pengaduan ini bisa segera ditindaklanjuti agar tidak terulang lagi di masa mendatang," pungkasnya.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini