Aksi Nyata Pemerintah Kota Solok, Wali Kota Respon Cepat Terhadap Keluhan Akses Jalan Warga Laing

×

Aksi Nyata Pemerintah Kota Solok, Wali Kota Respon Cepat Terhadap Keluhan Akses Jalan Warga Laing

Bagikan berita
Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, serta Sekda Pemerintah Kota Solok, Jefrizal, berkolaborasi dalam rapat koordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada Selasa, 16 Januari 2024.
Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, serta Sekda Pemerintah Kota Solok, Jefrizal, berkolaborasi dalam rapat koordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada Selasa, 16 Januari 2024.

KONGKRIT.COM - Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, serta Sekda Pemerintah Kota Solok, Jefrizal, berkolaborasi dalam rapat koordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada Selasa, 16 Januari 2024.

Rapat tersebut berlangsung di ruang Rapat lantai 2 Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman.

Setelah menerima aduan dari tokoh masyarakat, Jumanda Putra Dt.Muncak Sutan, terkait kondisi akses jalan yang sangat tidak layak di Kelurahan Laing, Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar, turun tangan untuk menanggapi keluhan tersebut.

Jalan tersebut merupakan akses vital bagi anak-anak sekolah menuju SDN 17 Kota Solok.

Wali Kota turun langsung ke lokasi bersama Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan serta Sekda Pemerintah Kota Solok, Jefrizal.

Walikota mendengarkan keluhan warga dan melihat foto serta video kondisi jalan yang berlumpur dan becek, terutama ketika dilalui anak-anak sekolah tanpa alas kaki.

Dalam rapat koordinasi, Walikota menyampaikan harapannya agar Pemerintah Kota Solok, khususnya Dinas PUPR, dapat segera memperbaiki jalan tersebut.

Setelah mendengar masukan dari berbagai pihak, Wako bersama OPD terkait segera menuju lokasi di Jalan Lingkar Utara Kelurahan Laing.

Di lokasi, Walikota mendengar langsung penjelasan dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang mengenai teknis dan langkah-langkah kerja yang akan dilakukan dalam waktu dekat.

Langkah ini bertujuan untuk mengurangi lumpur di badan jalan, memastikan lalu lintas umum dapat berjalan normal, dan selanjutnya melakukan perbaikan aspal serta pembuatan drainase yang lebih memadai.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini