KONGKRIT.COM - Dalam artikel ini terdapat ulasan tentang salah satu produk pinjaman online (Pinjol) dari Bank Mandiri yang bisa didapatkan dari aplikasi Livin.
Bagi kamu yang sudah memiliki rekening Bank Mandiri dan membutuhkan dana darurat, pinjaman yang satu ini sangat cocok untuk kamu.
Karena, pinjaman ini bisa didapatkan oleh setiap nasabah Bank Mandiri dengan limit pinjaman mencapai Rp20 juta tanpa harus pergi ke Kantor Bank Mandiri.
Ketimbang harus mengajukan pinjaman di Pinjol yang belum jelas apakah sudah resmi atau tidak, lebih baik kamu mengajukan pinjaman online di Bank Mandiri ini saja.
Hal yang perlu kamu miliki hanya satu unit HP dengan jaringan internet serta aplikasi yang dikeluarkan oleh Bank Mandiri, yaitu Livin yang bisa didownload secara gratis di Playstore ataupun APP Store.
Agar bisa menggunakan aplikasi Livin ini, kamu wajib memiliki rekening Bank Mandiri dan sudah didaftarkan oleh pihak Bank Mandiri.Lalu, bagaimana cara agar bisa mendapatkan pinjaman di aplikasi Livin ini. Berikut adalah ulasan lengkap tentang langkah-langkah yang harus kamu ikuti agar bisa mendapatkan pinjaman KUR di Bank Mandiri.
Cara Mendaftar dan Menggunakan Livin' Paylater
Proses pengajuan Livin' Paylater sangat cepat dan sederhana. BMRI menjelaskan bahwa dalam waktu 5 menit, nasabah terpilih dapat membuka aplikasi Livin', memilih banner Livin' Paylater, mengisi data diri, dan menentukan rekening sumber pembayaran. Livin' Paylater pun siap digunakan.
Selain itu, pengguna dapat bebas menggunakan fitur ini di jutaan merchant QRIS dan puluhan mitra untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup melalui fitur Livin' Sukha.
Nasabah juga tidak perlu khawatir tentang pembayaran tagihan, karena layanan ini sudah dilengkapi dengan sistem auto debet yang akan memotong saldo di rekening yang terhubung dengan Livin' Paylater.
Editor : RC 009