KONGKRIT.COM - Pastinya saat ini banyak masyarakat yang ingin mengetahui tentang pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank Rakyat Indonesia (BRI) tahun 2024 kapan akan dibuka.
Karena, sangat banyak tentunya masyarakat yang ingin mengembangkan usahanya di awal tahun ini agar bisa terus berkembang dan maju.
Karena, pinjaman dengan bunga yang rendah hanya bisa didapatkan dengan mengajukan pinjaman KUR yang mendapatkan subsidi dari pemerintah.
Diketahui, untuk bunga pinjaman KUR sendiri hanya maksimal sebesar 6 persen saja untuk setahun. Bahkan di beberapa produk pinjaman KUR di Bank BRI hanya memberikan bunga sebesar 3 persen saja.
Tetapi, sayangnya hingga artikel ini diturunkan, belum ada informasi pasti tentang kapan pinjaman KUR di Bank BRI akan dibuka dan boleh diajukan.
Jika berkaca pada tahun 2023 lalu, syarat pengajuan pinjaman KUR di Bank BRI akan seperti di bawah ini. Kemungkinan untuk syarat ini tidak akan ada perubahan.1. Syarat pengajuan KUR Mikro BRI
- Perorangan yang melakukan usaha produktif dan layak.
- Usia usaha aktif minimal 6 bulan.
- Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif berupa KPR, KKB dan kartu kredit.
Editor : RC 009