KONGKRIT.COM - Wali Kota Padang, Hendri Septa, mengukir sejarah baru, resmikan gedung Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) Bundo Kanduang di Kantor Dinas Sosial Kota Padang pada Rabu, 10 Januari 2024.
Peresmian ini dilakukan dengan acara pengguntingan pita oleh Wali Kota Padang Hendri Septa, dan didampingi Kepala Dinas Sosial Kota Padang Heriza Syafani.
Hendri Septa menjelaskan bahwa kehadiran gedung SLRT adalah langkah Pemerintah Kota Padang dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Fasilitas ini memungkinkan warga untuk melaporkan masalah sosial yang nantinya akan ditangani oleh Dinas Sosial Kota Padang.
"Fasilitas SLRT merupakan bagian integral dari Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang wajib diperoleh masyarakat. Kota Padang meraih peringkat ketiga terbaik di Indonesia menurut penilaian Kemendagri 2023." ungkap Hendri Septa.
Hendri Septa berharap bahwa keberadaan gedung SLRT dapat menangani beragam isu sosial, khususnya terkait penurunan tingkat kemiskinan dan stunting di masyarakat.
"Kami bersyukur atas penghargaan dan Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp. 7,3 miliar dari BKKBN Wilayah Sumatera Barat. Prestasi ini karena upaya terbaik mengurangi risiko stunting di Kota Padang. Langkah selanjutnya, kami akan fokus pada penurunan angka kemiskinan." tambahnya.Heriza Syafani, Kepala Dinas Sosial Kota Padang mengatakan, gedung ini berfungsi untuk menangani persoalan sosial masyarakat yang terdaftar dan belum terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), baik di tingkat kecamatan maupun kelurahan." ucapnya.
"SLRT memberikan solusi bagi permasalahan warga yang belum tercover oleh bantuan seperti PKH, pendidikan, hingga bantuan rumah, melalui laporan di gedung ini." tambahnya.
"Harapan kami, gedung SLRT ini mampu memberikan pelayanan maksimal bagi masyarakat Kota Padang, sebagai tanggung jawab ASN Kota Padang," kata Heriza Syafani.
Editor : Herawati Elnur