Menteri Basuki Paparkan Capaian Anggaran dan Rencana Kerja Kementerian PUPR untuk Tahun 2023 dan Proyeksi Tahun 2024

×

Menteri Basuki Paparkan Capaian Anggaran dan Rencana Kerja Kementerian PUPR untuk Tahun 2023 dan Proyeksi Tahun 2024

Bagikan berita
Menteri PUPR, Basuki saat dikonfirmasi wartawan, usai Rapat bersama Komisi V DPR RI, Senin (20/11/2023) ( Dok: Kementerian PUPR)
Menteri PUPR, Basuki saat dikonfirmasi wartawan, usai Rapat bersama Komisi V DPR RI, Senin (20/11/2023) ( Dok: Kementerian PUPR)

KONGKRIT.COM - Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, dalam Rapat Kerja dengan Komisi V DPR RI, Jakarta pada 20 November 2023, memaparkan pencapaian anggaran tahun 2023 dan rencana program kerja tahun 2024.

Menurut Menteri Basuki, realisasi keuangan hingga 17 November 2023 mencapai 63,9% dengan progres fisik 67,8%. Kementerian PUPR juga aktif dalam mendukung infrastruktur lKN 2020-2024 dengan 85 paket pekerjaan, serta Program Padat Karya TA 2023 yang melibatkan 723 ribu tenaga kerja, dengan serapan anggaran 78% dan tenaga kerja 74,6%.

"Program tahun depan akan fokus pada pembangunan infrastruktur sesuai dengan instruksi presiden, seperti pasar, sekolah, dan rusun, serta melanjutkan Inpres Jalan Daerah dan persiapan Inpres Air Minum dan Sanitasi bersama Bappenas," ujar Menteri Basuki.

Lasarus, Ketua Komisi V DPR RI, memberikan apresiasi atas peningkatan capaian anggaran Kementerian PUPR dibandingkan tahun sebelumnya.

Editor : Siti Rahmadani Hanifah
Bagikan

Berita Terkait
Terkini